Pemuka Agama Anjurkan Hindari Golput

PinkKorset.com – Para pemuka agama menganjurkan umatnya untuk memakai hak pilihnya alias tidak golput pada Pemilihan Presiden 9 Juli mendatang.

Ketua Umum Dewan Pimpinan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Din Syamsuddin menegaskan, bahwa lembaganya telah mengeluarkan fatwa mengenai hukum bagi umat Islam menggunakan hak pilihnya dalam Pemilihan Umum (Pemilu).

Dalam fatwa tersebut ditegaskan, wajib hukumnya bagi umat yang telah memenuhi syarat untuk menggunakan hak suaranya.

“Sesungguhnya MUI lewat pertemuan seluruh ulama sudah mengeluarkan fatwa bahwa memilih hukumnya wajib, maka kebalikannya kalau tidak memilih (golput) hukumnya haram,” ujar Din di Kantor Presiden, Jakarta, Senin (7/7/2014).

Untuk itu, lanjut Din, lembaganya mengimbau kepada seluruh umat muslim agar menggunakan hak pilihnya pada Pilpres 9 Juli.

“Karena ini penting, maka lewat kesempatan ini pula kita mengimbau umat Islam untuk menggunakan hak pilihnya untuk islah memilih pemimpin kehidupan yang lebih baik,” katanya.

Seruan juga disampaikan Uskup Agung Semarang Monsinyur Johannes Pujasumarta kepada umat Katolik melalui perayaan ekaristi Sabtu-Minggu (5-6 Juli 2014) kemarin di berbagai gereja di keuskupan setempat.

“Penekanan surat edaran itu, adalah agar umat menggunakan hak suaranya secara cerdas dan bertanggung jawab saat pemilihan nanti,” kata Kepala Gereja Kevikepan Kedu Romo F.X Krisno Handoyo di Magelang, Sabtu.

Ia menjelaskan, gereja memiliki tanggung jawab untuk menyampaikan prinsip-prinsip moral politik yang bisa menjadi pedoman dalam menghadapi situasi politik selama pemilihan presiden dan wakil presiden tahun ini.

Menurutnya, Gereja tidak menggiring umat kepada salah satu pasangan kandidat tetapi mendorong umat terlibat dalam pemilihan presiden dan wakil presiden.

“Gereja menghargai perbedaan namun dengan tetap menjaga kebersamaan. Gereja juga mengharapkan umat tidak golput. Umat yang berkesempatan terlibat langsung mengawal pilpres, seperti sebagai saksi atau penyelenggara pemilihan, dan lainnya, juga harus menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab,” katanya.

Selanjutnya: Musisi Dunia pun Tidak Golput