Duh, Cerpen Tom Hanks Dikritik Tajam [uniqpost]

Duh, Cerpen Tom Hanks Dikritik Tajam

PinkKorset.com, New York – Tom Hanks boleh saja menjadi sineas kelas Oscar. Tapi soal menulis, ternyata ia mendapat lebih banyak kritik ketimbang pujian.

Aktor Hollywood ini menulis sebuah cerita pendek (cerpen) yang dimuat majalah prestisius The New Yorker, baru-baru ini. Sayang, sambutan sebagian besar pembaca tak begitu baik. Mereka tak menyukainya.

Kisah bertajuk Alan Bean Plus Four itu mengenai sekelompok orang yang melakukan perjalanan ke bulan. Banyak yang berkata, cerpen ini buruk dan Tom sebaiknya menulis naskah film saja.

Dalam wawancara dengan The New Yorker, Tom yang pernah berperan di film Apollo 13 besutan Ron Howard mengaku, selalu tertarik dengan hal-hal yang berhubungan dengan luar angkasa.

Saat kecil, ungkap pengisi suara Woody di seri Toy Story ini, ia pernah membuat sebuah roket dari plastik dan menonton siaran langsung misi-misi luar angkasa pada 1960-an.