Cara Mudah Kurangi Berat Badan Foto: Google

Cara Mudah Kurangi Berat Badan

PinkKorset.com – Mengurangi berat badan sebenarnya mudah, asal Anda tahu cara melakukannya dengan simpel.

Ketimbang mengikuti diet ini itu yang malah mempengaruhi kesehatan Anda secara keseluruhan, ada cara-cara mudah yang bisa dilakukan tanpa perlu berkeringat deras.

Utamakan Serat dan Protein

Saat mengikuti program penurunan berat badan, pastikan konsumsi makan-makanan sehat yang mengandung serat dan protein seperti sayur mayur dan buah-buahan. Serat dan protein lebih lama dicerna dalam tubuh dan membantu melancarkan pencernaan. Sehingga, Anda takkan merasa lapar lebih cepat tanpa mengindahkan kesehatan tubuh.

Makan di Meja Makan

Makan sambil berdiri, berjalan atau memanjakan diri duduk di sofa hanya menambah ratusan kalori ekstra di dalam tubuh. Untuk itu, makanlah dengan menempatkan makanan di atas meja makan. Fokus pada makanan yang sedang anda makan sehingga dapat mengetahui dengan benar apakah sudah merasa kenyang atau belum.

Konsumsi Air Putih Sebelum Makan

Minum air putih sebelum makan membantu Anda mengenali rasa lapar atau haus. Air putih tidak mengandung kalori, jadi tak perlu khawatir meminumnya banyak-banyak. Jika bosan dengan air biasa, tambahkan buah-buahan di dalam gelas air.