Hari Ini, Saksikan ‘Blue Moon’ [space.com]

Hari Ini, Saksikan ‘Blue Moon’

PinkKorset.com, Jakarta – Malam ini, sempatkan diri untuk sedikit melankolis dan melihat langit. Anda akan menyaksikan ‘blue moon’.

‘Blue Moon’ hanya istilah. Bulan tidak benar-benar berwarna biru. Dalam ilmu astronomi, fenomena ini adalah ketika dalam satu bulan terdapat dua kali bulan purnama.

Nah, bulan purnama kedua inilah yang disebut ‘Blue Moon’. Jadi, dilansir situs CNN Indonesia, ini berbeda dengan istilah once in a Blue Moon yang dipopulerkan Shakespeare dan berarti jarang atau tak masuk akal.

Meski begitu, ‘Blue Moon’ juga kadang berwarna kemerahan. Menariknya, bukan tak mungkin satelit Bumi itu jadi biru jika ada letusan gunung vulkanik. Misal pada 1883 silam, ketika Gunung Krakatau meletus.

Abu gunung, ketika itu, naik ke puncak atmosfer dan menyebabkan bulan terlihat biru. Tak heran, sebab kekuatan letusan Krakatau setara 100 megaton bom nuklir. Warna biru ini karena pengaruh gelombang cahaya.

Kali ini, Anda tinggal melihat ke arah timur setelah matahari terbenam untuk membuktikan apa warna ‘Blue Moon’ kali ini.