Peran Penting Medsos Dalam Berbisnis [profitinconstruction]

Peran Penting Medsos Dalam Berbisnis

PinkKorset.com – Menumbuhkan bisnis butuh beberapa jalur pemasaran seperti iklan cetak dan radio. Di era kini, media sosial juga berperan penting.

Mayoritas konsumen menggunakan media sosial untuk menjalin hubungan dan mencari tahu apa saja mengenai bisnis yang ingin mereka ketahui. Memang, metode pemasaran tradisional masih efektif.

Tapi, konsumen ingin tahu pengalaman konsumen lainnya mengenai produk atau jasa yang mereka lihat iklannya tercetak, terdengar di radio, juga muncul di televisi. Cara termudah saat ini, via media sosial.

Sebab itulah pelaku bisnis harus mencermati hal ini dan menggunakan media sosial sebagai channel untuk memasarkan barang. Berikut alasan-alasan utama mengapa Anda, para pemilik bisnis, harus aktif di medsos.

Pertama, konsumen tertarik dengan networking bersama sesama konsumen, bukan bisnisnya. Dengan kata lain, masyarakat ingin terhubung dengan orang-orang yang berada di balik sebuah produk atau jasa. Bahkan, dengan si pemilik bisnis. Media sosial memberi kesempatan untuk menjalin hubungan dan konsumen merasa hal ini amat berarti bagi mereka.

Kedua, media sosial bisa memberi perlindungan pada reputasi perusahaan. Pembicaraan mengenai bisnis atau merek terus terjadi di media sosial. Jika ada feedback negatif, maka pemilik bisnis bisa langsung mengatasinya. Tapi jika interaksi tidak dilakukan dengan hati-hati, maka reputasi malah bisa ternoda.

Ketiga, agar bisnis atau merek diperhatikan maka pemilik atau manajer harus mencari cara sehingga mereka berpengaruh. Begitu memiliki pengaruh, maka mereka bisa menjadi sosok yang diperhatikan di media sosial. Hal ini akan berlanjut di kehidupan offline dan konsumen pun akan tertarik.

Keempat, tercipta loyalitas merek atau produk. Pemilik atau manajer yang berpengaruh hendaknya menjalin hubungan dengan konsumen pengguna media sosial. Jika dipercaya, konsumen akan melebarkan jaringan Anda. Para konsumen cenderung mempercayai perkataan (testimoni) konsumen lainnya.