Seperti Apa ‘Sih’ Gejala Kanker Payudara? [EmpowHER]

Seperti Apa ‘Sih’ Gejala Kanker Payudara?

PinkKorset.com, Jakarta – Akhir-akhir ini banyak dibicarakan tentang kanker payudara. Tahukah Anda gejalanya?

Adanya benjolan di payudara merupakan gejala yang paling umum pada kanker payudara.

Lalu, benjolan seperti apa yang patut dicurigai sebagai kanker?

Jika benjolan tersebut tidak terasa nyeri, kepadatannya cenderung keras, permukaannya tidak rata, dapat melekat ke dasar dinding dada ataupun permukaan kulit payudara, itu adalah gejala kanker payudara.

“Penampilan kulit payudara mengerut dan berlesung menyerupai kulit jeruk, atau puting tertarik melesak ke dalam, dan keluarnya cairan kemerahan dari puting juga perlu diwaspadai sebagai kanker,”ujar DR. Dr. Samuel Johny Haryono, Sp. B(K)Onk.

Menurutnya, kanker payudara yang diketahui dan dikenali sejak dini memiliki kemungkinan mendapatkan penanganan yang jauh lebih baik hasilnya, kekambuhan yang lebih jarang, serta harapan hidup yang lebih panjang, bahkan estetika payudara yang lebih terjaga.

“Oleh karena itu, setiap perempuan perlu mengupayakan pencegahan dengan melakukan deteksi dini melalui pemeriksaan payudara secara teratur,”pungkasnya.