Tren Peminum Kopi dari Kalangan Muda [Eat This, Not That!]

Tren Peminum Kopi dari Kalangan Muda

PinkKorset.com, Jakarta – Tren peminum kopi memang kini sudah bergeser. Tidak lagi didominasi kalangan tua, namun juga anak muda.

Kopi sudah menjadi bagian dari gaya hidup masyarakat urban. Rasa dan aroma kopi yang khas, membuat minuman ini banyak dipilih untuk segala suasana.

Tak heran bila kopi menjadi minuman kedua yang paling banyak dikonsumsi orang Indonesia. Data LPEM UI pada 2013 menunjukkan konsumsi kopi domestik mencapai 1 kg per kapita per tahun.

Sementara data dari ICO (International Coffee Organization) menunjukkan pertumbuhan peminum kopi di Indonesia mencapai 8%. Angka ini lebih besar dari persentase dunia yakni 6%.

Coffee expert Adi Taroe Pratjeka menuturkan, pertumbuhan ini didasari oleh tren ngopi ke kedai kopi mahal dan menikmati kemudahan kopi di rumah tinggal.

Menurutnya, penikmat kopi juga mengalami perubahan dari segi usia. Kini, kopi sering dinikmati kaum remaja dan dipandang sebagai minuman yang menyenangkan.

“Dulu, kopi adalah minuman orang tua yang serius. Sekarang, anak muda dan remaja juga bisa menikmati kopi,” ujar Adi di acara White Coffee Jakarta Fashion Week 2017, Rabu (27/10/2016).

Untuk dapat menikmati kopi secara utuh, lakukan secara bertahap. Hal tersebut karena lidah butuh penyesuaian untuk merasakan pahitnya kopi tanpa campuran.

Peminum kopi pemula biasanya memilih kopi dengan gula dan creamer yang bercita rasa halus dan manis. “White coffee bisa menjadi pilihan untuk peminum seperti ini,” tambahnya.

Dalam 10 tahun terakhir, industri kopi di Indonesia semakin bergairah. Produksi kopi olahan pun makin berkembang, menawarkan kopi yang praktis tanpa kehilangan cita rasa kopi asli.

“Dan, kemudahan menyeduh kopi instan itu yang tidak terkalahkan,” pungkasnya.

Belum Ada Berita Terkait