Mengapa Memilih Kecap Ikan Vietnam? [tin]

Mengapa Memilih Kecap Ikan Vietnam?

PinkKorset.com, Jakarta – Kecap ikan ala Vietnam banyak digunakan pada masakan Asia. Hal ini karena beberapa keunggulannya.

Kecap ikan atau saus ikan merupakan salah satu bumbu cair yang banyak digunakan dalam masakan Asia, terutama Asia Tenggara. Salah satu negara yang memproduksi kecap ikan berkualitas yakni Vietnam.

Vietnam mengenal kecap ikan dengan sebutan nước mắm. Cairan berwarna cokelat bening ini memiliki aroma ikan yang kuat dan sangat asin. Masyarakat Vietnam menggunakannya sebagai bumbu masakan maupun saus celup untuk spring rolls.

Beberapa negara tetangga Vietnam juga memiliki kecap ikan dengan nama dan karakteristik berbeda, seperti Kamboja (teuk trei), Thailand (nam pla) dan Tiongkok (yu lu). Umumnya kecap ikan mereka tidak terlalu asin dan tidak beraroma menyengat.

“Nước mắm lebih beraroma dan asin karena dibuat dari ikan teri (anchovy) yang difermentasikan beberapa lama,” tutur Nam Q Nguyen, pemilik sekaligus Executive Chef NamNam Noodle Bar kepada PinkKorset.com di Jakarta, Senin (17/10/2016).

Ikan teri digarami dengan garam laut kasar. Kemudian ditumpuk di dalam gentong kayu maupun keramik dan dijemur selama dua bulan di bawah terik matahari sampai menetes cairan ekstrak ikan.

Nam menjelaskan, ada dua jenis nước mắm yang terkenal dari Vietnam yakni dari wilayah Phú Quốc and Phan Thiết. Daerah Phú Quốc dikenal dengan racikan nước mắm dari ikan makarel yang diperoleh dari wilayah tersebut. Kemudian Phan Thiết terkenal dengan konsistensi cairan yang kental dan aroma nước mắm yang sangat kuat. Sampai-sampai mereka cukup nikmat menyantap nasi putih hanya dengan nước mắm.

“Itulah mengapa kecap ikan kami 70% lebih mahal ketimbang kecap ikan dari negara lain,” ujarnya.

Kendati kecap ikan mereka lebih sedap tetapi sempat kalah populer ketimbang produksi negara lainnya. Hal ini disebabkan Vietnam tidak bisa menjual produk-produknya ke luar negeri.

“Kami sempat diembargo Amerika Serikat pada 1974 – 1994 sehingga kalah terkenal dibandingkan kecap ikan Thailand,” pungkasnya.

Namun, kini kecap ikan ala Vietnam (nước mắm) mudah dijumpai di supermarket Asia termasuk di Indonesia.