Sajian Variatif Gaya Kekinian Ala Bekasi [PinkKorset]

Sajian Variatif Gaya Kekinian Ala Bekasi

PinkKorset.com, Bekasi – Bila ke Bekasi, jangan lupa mampir ke destinasi kuliner sekaligus hangout gaya masa kini.

Selama ini destinasi kuliner sekaligus tempat gaul anak muda didominasi di Jakarta, seperti Pasar Santa, Southbox Prapanca, Food Fighters, OTW Food Street dan Food Container.

Namun, Bekasi ternyata juga punya area kuliner yang tak kalah serunya.

Sebut saja Eat Happens yang berlokasi di Jl. Pulo Sirih Raya, Boulevard Grand Galaxy City FE 372 Bekasi. Di sini, kuliner gaya western, Jepang dan Indonesia disajikan variatif dengan selera anak muda.

Manager Eat Happens Dody Adolf Rahawarin mengatakan, Eat Happens mengandung arti menyantap makanan sesuatu yang sedang tren (happening).

“Kami menyajikan makanan dengan gaya kekinian dan secara berkala meluncurkan varian baru agar tamu tak bosan,” katanya kepada Pinkkorset.com di Bekasi, Selasa (22/3/2016).

 

Suasana Vintage Industrial

Sementara Anda menyantap kelezatan hidangan, suasana interior bergaya vintage industrial terasa begitu menyatu. Unsur jadul begitu terasa pada setiap meja hasil modifikasi rangka mesin jahit mekanik, meja bar dengan kerangka peti kemas usang dan kursi bar desain pedal sepeda.

Sedangkan kesan industrial begitu kental pada dinding yang sengaja tidak dirapihkan (sebagian terlihat batu bata, peluran dan tidak rata) dan langit-langit tanpa plafon disertai semrawut kabel dan pipa bercat hitam.

Untuk menandai lokasi Eat Happens di wilayah Galaxy Bekasi, pihak pengelola pun memberikan unsur dekorasi lukisan luar angkasa di dinding dan anak tangga. Begitu banyak sudut di restoran dua lantai berkapasitas 150-180 orang untuk latar foto selfie maupun wefie.

Keunikan tempat makan yang dibuka 10 Maret 2016 lalu ini sontak mengundang banyak pengunjung yang didominasi anak muda. Setiap hari ratusan orang datang menyantap hidangan sekaligus bersantai menikmati suasana sambil berfoto bersama.

“Rata-rata pengunjung per hari saat weekdays 400 orang, weekend 696 orang, bahkan waiting list pas weekend 135 orang,” katanya.

Dody menambahkan, pengunjung yang membludak ini disebabkan belum ada restoran maupun kafe seperti ini di Bekasi. Sekedar informasi, Eat Happens di Bekasi adalah cabang pertama dari Eat Happens di Jl. Tebet Utara Dalam No.2A, RT 9/RW 1 Jakarta Selatan.

Bila Anda ingin berkunjung ke tempat ini catat dulu jam operasionalnya. Eat Happens hanya beroperasi pukul 16.00 – 22.15 WIB (Selasa – Kamis), 15.00 – 22.30 WIB (Jumat – Minggu) dan khusus Senin tutup.