Avène Hydrotherapy Spa untuk Pasien Psoriasis [rts]

Avène Hydrotherapy Spa untuk Pasien Psoriasis

PinkKorset.com, Jakarta – Terapi berbasis air di Prancis ini dapat mengurangi gejala psoriasis hingga 82%.

Psoriasis tergolong penyakit kulit yang disebabkan masalah autoimun dan bersifat genetik sehingga tidak dapat disembuhkan secara total. Hanya saja dapat dikendalikan gejalanya, seperti meminimalkan nyeri, ruam merah dan bersisik pada kulit.

Pengendalian gejala psoriasis dapat dilakukan dengan menghindari faktor risiko. Misalnya infeksi, luka, HIV, stress, berat badan berlebih, paparan debu dan bulu binatang, merokok serta minum alkohol. Termasuk diantaranya melakukan hydrotherapy spa.

President Asian Academy of Dermatology and Venereology dan Presiden Persatuan Dokter Spesialis Kulit Indonesia (Perdoski), dr. Syarief Hidayat SpKK menjelaskan, hydrotherapy spa dapat dimanfaatkan sebagai pengobatan tambahan psoriasis, seperti yang dialami istri komedian Kodning Caesar, Indadari Mindrayanti. Ia mengalami psoriasis gutata hampir di seluruh tubuh.

“Setelah Indadari melakukan terapi selama tiga pekan di Avène Hydrotherapy Centre, Avène, Prancis, ia mencapai kesembuhan 82%,” ucapnya saat diskusi interaktif Avène di Jakarta, Kamis (8/6/2017).

Avène Hydrotherapy Centre memanfaatkan langsung sumber air panas Saint Odile Spring di kaki Pegunungan Cèvennes terletak di kota Avène, Prancis sebagai hydrotherapy spa. Sumber mata air ini menghasilkan air yang tersaring tanah dan bebatuan selama lebih dari 50 tahun yang mengalir ke kedalaman 1.500 meter.

Perwakilan Avène Indonesia Devi mengatakan, mata air Saint Odile Spring juga bersentuhan dengan mikroorganisme purba, Aqua Dolomaie sehingga diperkaya mineral dan elemen lain.

“Kandungan kalsium dan magnesium seimbang serta silika rendah menghasilkan air dengan toleransi tinggi untuk mengatasi penyebab radang serta gatal kulit,” katanya.

WEB-Avene

Devi menambahkan, hydrotherapy spa ini hanya tersedia di satu lokasi saja dengan biaya sangat mahal (Rp800 jutaan selama tiga pekan tanpa transportasi). Tetapi pasien psoriasis bisa mendapatkan manfaat terapi air ini melalui rangkaian XeraCalm AD yang dapat digunakan dimana saja dengan harga berkisar ratusan ribu hingga jutaan rupiah.

Produk ini diformulasikan menggunakan intisari zat aktif mikroflora Avène Thermal Spring Water, Cer-Omega, minyak mineral, gliserin dan Avène Thermal Spring Water.

XeraCalm AD bekerja pada kulit dengan menghambat aktivitas gen penyebab peradangan kulit, mencegah sel kulit bereaksi terhadap protein penyebab gatal, membuat lapisan antimikroba dan merangsang pembentukan lipid pada kulit.

“Produk ini juga bisa digunakan untuk masalah kulit kering, gatal, iritasi, atopic dan exzema,” sambungnya.

XeraCalm AD terdiri atas XeraCalm AD Lipid-Replenishing Cleansing Oil dan XeraCalm AD Lipid-Replenishing Cream.