Mengapa Perempuan tak Mudah Buncit? [femini]

Mengapa Perempuan tak Mudah Buncit?

PinkKorset.com – Kendati perempuan mengalami obesitas tetapi tidak diawali dari perut buncit seperti pada laki-laki.

Estrogen pada perempuan berperan besar menghindari Anda dari perut buncit. Hormon ini mengendalikan lemak berlebih untuk disimpan di pinggul dan kaki, terutama paha. Lemak di area tersebut berguna untuk memberikan energi tambahan ketika hamil dan menyusui. Itulah sebabnya perempuan mudah gemuk.

Ketika lemak di pinggul dan kaki berlebih maka lemak mulai mengisi perut, termasuk organ lain seperti hati, pankreas dan otot. Namun, penimbunan lemak perut pada perempuan mudah terjadi bila kadar testosteron cenderung tinggi.

Pada tahap ini, perempuan mulai mengalami kondisi yang sama seperti laki-laki berperut buncit, yakni berisiko tinggi mengalami diabetes tipe 2, hipertensi, kolesterol tinggi dan penyakit jantung.

Kondisi kesehatan perempuan semakin menurun ketika produksi estrogen semakin menyusut seiring memasuki masa menopause. Lemak berlebih tidak diprioritaskan disimpan pada pinggul dan kaki melainkan di perut.