Tips Mudah Atasi Saluran Air Mampet

PinkKorset.com – Ketika saluran air di wastafel atau kamar mandi mampet, tidak perlu bingung.

Anda tidak perlu memanggil tukang atau membeli produk yang mengandung bahan kimia beracun untuk melancarkan kembali saluran air yang mampet.

Dengan tips mudah dan menggunakan beberapa bahan yang sudah tersedia di dapur, Anda bisa mendapatkan saluran air lancar kembali.

  1. Campurkan 1/3 cup baking soda (soda kue) dan 1/3 cup cuka putih di sebuah wadah
  2. Siram campuran tersebut di saluran air yang tersumbat. Busa atau buih yang muncul akan menghilangkan kotoran atau kerak di dalam pipa
  3. Diamkan minimal satu jam hingga semalaman penuh
  4. Setelah itu, tuangkan air panas ke dalam pipa

Jika yang tersumbat adalah bak mandi, setelah menyiram campuran baking soda dan cuka putih ke dalam pipa, tutup saluran secepatnya. Diamkan.

Setelah itu, isi bathtub dengan 150 liter hingga 220 liter air dan lepas penutupnya. Tekanan air yang masuk ke saluran akan menghancurkan penyumbatan di dalam pipa.

 

Belum Ada Berita Terkait