15 Desainer IFF Akan Buka Jakarta Fashion Week 2015 [google]

15 Desainer IFF Akan Buka Jakarta Fashion Week 2015

PinkKorset.com, Jakarta –  Hari pertama gelaran Jakarta Fashion Week (JFW) 2015, para desainer yang tergabung dalam program Indonesia Fashion Forward (IFF) akan menunjukkan kreasinya.

Sebanyak 15 desainer akan menampilkan karyanya dalam empat sesi peragaan busana di Fashion Tent, Senayan City, Jakarta, Sabtu (1/11/2014).

Sesi pertama IFF yang dimulai 16.30 WIB akan menghadirkan karya Fbudi, Monstore dan Peggy Hartanto.

Satu jam kemudian, sesi kedua dibuka dengan menampilkan rancangan Dian Pelangi, Etu By Restu Anggraini, Norma Hauri dan  Nurzahra.

Sementara Andhita Siswandi, Billy Tjong, Jii By Gloria Agatha dan Tertia akan muncul pada sesi tiga IFF pukul 18.30 WIB.

Sesi terakhir IFF menampilkan desainer Patrick Owen, Rosalyncitta, Sapto Djokokartiko dan Tex Saverio hingga pukul 20.00 WIB.

Apa itu Indonesia Fashion Forward atau IFF?

IFF adalah program pengembangan kapasitas untuk mempersiapkan para desainer muda Indonesia menembus pasar global.

Mereka dilatih langsung oleh para pakar dari Centre for Fashion Enterprise (CFE), yang berpengalaman membimbing desainer hingga bisa melenggang ke panggung internasional.

Toby Meadows, konsultan mode dan penulis buku “How To Set Up & Run a Fashion Label” berbagi pengetahuan mengenai manajemen serta pengembangan brand.

Demikian juga pakar ritel dengan pengalaman lebih dari 30 tahun, Angela Quaintrell serta Sanjeev Davidson yang pernah menjabat sebagai Head of Design Hackett, Inggris.

Di bawah arahan Wendy Malem selaku Direktur Center for Fashion Enterprise sejak 2007, CFE telah sukses menetaskan sederet label Inggris seperti Erdem, Mary Katrantzou dan Peter Pilotto.

Program Indonesia Fashion Forward generasi pertama, 2012, diikuti oleh Major Minor, Yosafat Dwi Kurniawan, Albert Yanuar, Dian Pelangi, Jeffry Tan, Cotton Ink dan Bretzel.

Tahun berikutnya, para desainer generasi kedua adalah Milcah, N.F.R.T, Toton, Monday to Sunday, 8Eri, NurZahra, Lianna G, Friederich Herman, Jenahara, Vinora, Tex Saverio dan Novita Yunus.

Tahun ini, generasi ketiga, 2014, melibatkan Monstore, Sapto Djojokartiko, Peggy Hartanto, Patrick Owen, Rosalyn Citta, Billy Tjong, fbudi, Tertia, Restu Anggraini, Andhita Siswandi, Norma Hauri dan Jii.

Mereka terbagi menjadi 5 kategori untuk bersaing di pasar internasional tahun ini yaitu Muslimwear, Luxury Ready-To-Wear, Premium Ready-To-Wear, Quirky Ready-To-Wear dan Aksesoris.