30 Tahun Berkarya, Dwiki Dharmawan Bagi Rahasia Foto: Merida/PinkKorset

30 Tahun Berkarya, Dwiki Dharmawan Bagi Rahasia

PinkKorset.com, Jakarta – Berkecimpung di dunia musik selama tiga dekade bukan hal yang mudah. Dwiki Dharmawan memiliki resep rahasianya.

Tiga puluh tahun bukan waktu yang singkat bagi perjalanan karir seseorang seperti yang dialami oleh Dwiki Dharmawan dalam dunia musik.

“Ini sangat membahagiakan,” ujar laki-laki kelahiran Agustus 1966 tersebut saat ditanya mengenai perasaanya mengenai 30 tahun karir di dunia musik.

Dwiki juga menambahkan bahwa ia sangat bersyukur diberikan kesempatan berkarya dalam waktu sepanjang itu.

Mengingat lamanya perjalanan karir Dwiki, tentu anda penasaran bagaimana ia bisa menjalani 30 tahun mendedikasikan dirinya dalam dunia musik.

Menurut Dwiki, hal terpenting adalah bersikap open minded dan tidak membatasi diri.

“Inspirasi datang dengan begitu kita bisa ada di zaman manapun,” ujarnya di sela-sela peluncuran album kolaborasi terbarunya, baru-baru ini.

Dwiki yang menjadi motor penggerak band Krakatau juga menambahkan tiga tips lain yang bisa membuat seorang musisi dapat berkecimpung lebih lama di dunia musik.

Kepercayaan diri salah satunya. Ia meminta musisi jaman sekarang untuk memilikinya. Kemudian tidak membatasi diri dengan melabeli diri di satu genre.

Terakhir, Dwiki memberikan saran agar penyanyi selalu memiliki me time untuk mengeksplorasi dan mengintrospeksi dirinya.

“Penyakit penyanyi yang terkenal itu biasanya kurang melakukan eksplorasi atau intropeksi terhadapa dirinya,” ujar suami dari Ita Purnamasari ini.