Donald Trump Gagal Hentikan Proyek Kincir Angin Donald Trump di Skotlandia

Donald Trump Gagal Hentikan Proyek Kincir Angin

PinkKorset.com, London – Donald Trump gagal menghentikan pembangunan proyek 11 kincir angin dekat lapangan golfnya di Skotlandia, Inggris Raya.

Pengusaha asal Amerika Serikat tersebut menilai, pembangunan proyek European Offshore Wind Deployment Centre itu akan merusak pemandangan dari lapangan golfnya di Menie, kawasan Aberdeenshire, Skotlandia, Inggris Raya.

Menurutnya, jika Skotlandia terus mengejar kebijakan turbin ini, negara ini akan bangkrut.   “Turbin ini tampak buruk, berisik dan berbahaya. Jika Skotlandia tetap memaksakannya, maka negara ini akan berada dalam masalah serius dan akan kehilangan potensi pariwisata.”

Sementara Pengadilan di Edinburgh pada Selasa (11/2/2014) memutuskan bahwa pemerintah Skotlandia telah bertindak sesuai hukum ketika menyetujui pembangunan proyek kincir angin senilai US$400 juta.

Adapun kincir angin tersebut bertujuan untuk menghasilkan energi.

Terkait masalah ini, Donald Trump pun membekukan rencana pengembangan hotel dan perumahan senilai jutaan dolar di lokasi yang sama. Ia akan menundanya, hingga memperoleh kepastian bahwa ladang turbin tidak akan dibangun.

Padahal, dulu lapangan golf miliknya juga dibangun, meski ditentang keras oleh kalangan pecinta lingkungan dan sebagian penduduk setempat. Mereka menilai, lapangan golf merusak kawasan bukit pasir yang alami.