Hubungan Romantis si Introvert & Extrovert [eharmony]

Hubungan Romantis si Introvert & Extrovert

PinkKorset.com –  Kepribadian introvert dan ekstrovert memang terlihat bertolak belakang dan rawan konflik. Namun, bukan berarti hubungan asmara antara kedua kepribadian ini tidak bisa langgeng.

Memiliki kepribadian yang berbeda dengan pasangan, bukanlah masalah utama dalam sebuah hubungan karena adanya perbedaan bisa membuat kalian berdua saling melengkapi sehingga menciptakan ikatan yang sempurna.

Kendati demikian, memang ada beberapa hal lain yang patut dicermati untuk menghindarkan konflik.Kuncinya adalah komunikasi dan menghargai perbedaan yang ada.

Berikut tips romantis introvert & extrovert dari Dembling (2011), seorang psikolog yang introvert dan mempunyai suami yang lebih extrovert.

1. Berbeda = Indah

Penting untuk Anda ingat, bahwa introvert dan extrovert itu hanya nama jenis kepribadian. Bukan berarti salah satu lebih baik dari lainnya. Justru perbedaan itu ada untuk Anda hargai. Dan lebih seru kan?

Pilih satu kegiatan yang kalian berdua sama-sama sukai. Meski temperamen saling berbeda, lakukan bareng kegiatan tersebut dan dapatkan waktu berkualitas dengannya.

2. Perbedaan = Penyeimbang

Walaupun terkesan bertolak belakang, tapi hubungan anatra introvert dan ekstrovert justru ada postifnya. Orang extrovert bisa membawa pasangannya introvert untuk berkenalan dengan orang-orang baru.

Sementara, orang introvert bisa membuat suasana di rumah jadi lebih damai dengan ketenangan dan kesendirian mereka. Perbedaan ini bisa membuat saling melengkapi, bahkan menjadi sumber kekuatan kalian berdua. Kuncinya ada di komunikasi dan rasa saling menghormati.

3. Aturan sosialisasi

Orang ekstrovert biasanya memiliki banyak sekali teman, berbeda dengan introvert yang hanya memiliki sedikit teman tetapi sangat dikenal dengan baik.

Bangunlah lingkaran persahabatan yang sama dengan pasangan, misalnya dengan saling memperkenalkan teman masing-masing. Cara ini juga baik untuk menyeimbangkan kehidupan sosial kalian berdua.

Dengan pasangan introvert, Anda sebaiknya juga tak memperkenalkannya dengan semua orang dan lebih menyeleksi beberapa orang yang sekiranya bisa dengan mudah akrab dengannya. Cara orang introvert dan ekstrovert berkenalan dengan orang baru pastilah sangat berbeda.

4. Tetap nyaman di luar zona nyaman

Pastikan Anda dan pasangan saling terbuka terhadap batasan masing-masing. Misalkan, jika pasangan adalah ekstrovert, kenali sampai sejauh mana ia bisa bertahan tanpa melakukan kegiatan apapun atau bertemu orang-orang di sekitarnya.

Sementara bagi introvert, ada beberapa kesempatan baginya untuk merasa tidak nyaman pada situasi tertentu. Bicarakan “kode-kode” di antara kalian, misalnya jika pasangan Anda sudah menguap, berarti itu tanda ketidaknyamanan pasangan Anda dan ingin segera pulang.

5. Komunikasi

Meskipun Anda introvert dan pasangan Anda ekstrovert atau sebaliknya, bukan berarti kesempatan Anda untuk menegosiasikan sesuatu atau mencari jalan keluar akan sebuah hal akan sangat terbatas. Ada banyak cara untuk mencari solusi yang terbaik untuk Anda berdua, Anda hanya perlu mengomunikasikannya.

Misalkan, tipe introvert biasanya lebih suka komunikasi lewat teks seperti email dan sms, sementara tipe extrovert lebih suka berbicara di telepon. Untuk mengatasinya, atur variasi komunikasi dengan teks dan bicara lewat telepon.

6. Negosiasi “waktu tenang”

Waktu sendiri adalah hal yang sangat penting untuk tipe introvert. Mereka biasanya lebih menyenangi berdiam diri di rumah sambil membaca novel. Berbeda dengan ekstrovert yang lebih merasa ‘hidup’ kalau sudah bertemun teman-temannya.

Pahami perbedaan ini dan jelaskan pada pasangan tentang kebutuhan ini. Dengan mengetahui kebutuhan masing-masing, kesalahpahaman bisa mudah dihindari. Kuncinya ada di komunikasi dan saling jujur atas keinginan masing-masing.