Luar Biasa, Supercell Tornado di Amerika [DM]

Luar Biasa, Supercell Tornado di Amerika

PinkKorset.com, Wyoming – Klip dan foto terbentuknya supercell tornado di Oklahoma, Amerika Serikat (AS) ini amat luar biasa.

Tim fotografer tornado sukses menjepret fenomena alam yang indah namun amat merusak ini, sejak awal terbentuk hingga menghilang. Mereka bahkan sukses membuat time lapse video yang diunggah ke internet.

Fenomena alam yang terjadi di bagian timur Kota Wyoming pada Minggu (18/5/2014) ini diambil oleh kelompok yang menyebut diri mereka ‘Basehunters’. Isi akun YouTube mereka merupakan rekaman badai dari Missouri ke Iowa hingga Mississippi.

Menurut badan cuaca AS, supercell adalah badai tunggal (single cell) yang bisa bertahan hingga beberapa jam. Hampir seluruh tornado di Amerika terbentuk dari supercell semacam ini.

Supercell menghasilkan angin ekstrem yang kecepatannya mencapai 150 km/per jam dan banjir bandang. Ia terbentuk ketika angin berputar searah jarum jam pada ketinggian tertentu, menciptakan rotasi berskala badai.

Berikut video Supercell Tornado di Amerika yang dibuat oleh ‘Basehunters’.

 

Belum Ada Berita Terkait