Mengawali Pagi dengan Sehat Foto: Google

Mengawali Pagi dengan Sehat

PinkKorset.com – Menjaga kesehatan dimulai dari apa yang Anda lakukan setelah bangun tidur.

Melakukan peregangan dan mengonsumsi makanan sehat bisa menjadi salah satu alternatif menjaga kebugaran tubuh. Selain dua hal tersebut, masih banyak hal lain yang bisa Anda lakukan hanya dalam waktu sepuluh menit.

Apa saja hal-hal tersebut? Jessie Groveman, seorang instruktur yoga dan Tara Sowlaty, seorang koki makanan alami dan holistik gizi membagi rahasianya.

Yoga Stretch

Mungkin ini bisa menjadi salah satu hal pertama yang Anda lakukan setelah bangun tidur. Cukup melakukannya sambil berbaring. Langkah pertama, naikkan kedua lutut bergantian ke atas dada, kemudian bernafaslah dalam-dalam.

Latihan ini berfungsi sebagai pijatan usus dua belas jari. Setelah itu, gerakan downward dog, membungkuk di atas kasur atau tempat tidur dengan tangan menyentuh lantai dan tumit bersandar di dinding.

Jangan lupa berkonsentrasi pada pernafasan. Setelah pergangan, Anda bisa melakukan pose yoga sun salutation dengan memutarkan tangan Anda lebar-lebar kemudian rentangkan ke atas dan bawa keduanya bertemu tepat di depan hati Anda, sementara kedua kaki terlipat, kemudian tempatkan kepala di lantai.

Luruskan kedua kaki ke depan, biarkan tangan menyentuh tulang kering dan bergerak maju ke arah jari kaki. Ini membantu memperpanjang tulang belakang. Gerakan selanjutnya, duduk ke posisi semula dan rentangkan tangan lebar-lebar ke atas pertemukan kedua telapak tangan di depan hati. Kemudian berhenti sejenak dan tutup mata serta atur niat untuk menjalani hari.

Smoothies

Buat semangkuk smoothies dengan mengaduk biji selasih ke dalam secangkir susu almond, air kelapa, dan masukkan ke dalam blender, kemudian haluskan.

Tambahkan potongan pisang beku, segenggam nanas dan mangga beku, segenggam bayam atau kale dan satu atau dua potong kurma sebagai pemanis.

Setelah kental dan halus, bila perlu, Anda dapat menambahkan air putih. Masukkan campuran tersebut ke dalam mangkuk.

Taburkan kacang-kacangan, buah-buahan di atas smoothies tersebut. Untuk tambahan pemanis, Anda juga dapat menambahkan madu.

Lemon Hangat

Minum air putih hangat yang telah dicampurkan dengan air perasan dari setengah jeruk lemon sebelum makan. Hal ini membantu membersihkan pencernaan, dan memberikan nutrisi vitamin C untuk tubuh.

’Bangunkan’ Otak

Pijat lembut kepala Anda di sebelah kanan dan kiri secara bersamaan dengan menggunakan jari tangan.

Aroma Therapy

Letakkan beberapa tetes minyak esensial seperti wangi lavender, rosemary, peppermint, lemon ke dalam telapak tangan Anda. Gosokkan beberapa kali, letakkan di depan hidung dan bernafaslah beberapa kali.

Anda dapat mengambil posisi duduk dan letakkan telapak tangan di kedua kaki, rileks dan konsentrasi untuk bernafas dalam waktu satu hingga lima menit.