Mie Instan dan Nasi? Big No No! [google]

Mie Instan dan Nasi? Big No No!

PinkKorset.com – Sebagian orang memilih mengkonsumsi nasi dan mie instan sebagai lauknya. Namun, paduan dua makanan ini sebenarnya sangat tidak baik.

Seperti diketahui, dalam tiap kemasan mie instan, terdapat 400 kalori atau setara dengan satu porsi nasi ukuran sedang dengan lauk-pauknya.

Jika Anda mengkonsumsi satu porsi mie instan dengan seporsi nasi, maka asupan kalori dalam tubuh dapat mencapai 600-700 kalori.

Jumlah kalori sebesar ini berbahaya bagi kesehatan tubuh.

Selain dapat menaikkan indeks glikemik yang berujung pada peningkatan kadar gula darah dalam tubuh, duo karbohidrat ini juga bisa memicu meningkatnya penderita diabetes.

So, bila Anda ingin makan mie instan, ada baiknya tidak menyandingkannya dengan nasi. Melainkan menambah bahan makanan kaya protein, serat dan vitamin lain. Seperti telur, sayuran atau daging kornet.

Anda pun sebaiknya membatasi makan mie instan, mengingat kandungan garam dan MSG-nya yang sangat tinggi. Selain itu, makanan berpengawet ini baru dapat tercerna oleh tubuh setidaknya tiga hingga lima hari.