Penyabab Jerawat Ada di Mana-mana Foto: Google

Penyabab Jerawat Ada di Mana-mana

PinkKorset.com – Heran karena sudah tak lagi remaja tapi masih berjerawat?

Bentolan-bentolan menyebalkan di wajah Anda itu asalnya bisa dari lingkungan sekitar yang kotor. Lebih tepatnya, penularan bakteri dari benda-benda yang Anda gunakan setiap hari.

Siapa sangka, benda-benda berikut ini menjadi perantara dan memicu timbulnya jerawat?

Telepon Genggam

Benda yang satu ini nyaris tak pernah lepas dari genggaman. Sadarilah bahwa bakteri yang ada di tangan dan tas, tumbuh dan berkembang di telepon genggam. Bakteri ini kemudian memicu jerawat di wajah, terutama pipi dan dagu, ketika Anda menggunakan ponsel. Bakteri tersebut juga terbawa tangan dan menimbulkan jerawat saat Anda menyentuh wajah.

Scrub Wajah

Scrub yang digunakan terlalu sering dapat mengakibatkan pembengkakan, peradangan dan pori-pori kulit tersumbat. Hal ini menimbulkan efek lanjutan di kulit wajah, yakni jerawat. Untuk itu, gunakan scrub maksimal hanya dua kali dalam sepekan untuk mencegah kulit kering dan berjerawat.

Tabir Surya (Sunscreen)

Lotion tabir surya yang Anda gunakan bisa menutup pori-pori kulit. Jika anda ingin menggunakan krim tabir surya, pilihlah yang bersifat nongreasy atau non-komedo.

Kuas Rias

Kuas rias adalah salah satu tempat bersarangnya bakteri, kotoran dan minyak wajah. Menjaga kebersihan kuas riasan mudah. Bersihkan setiap selesai dipakai dengan mengoleskan makeup removal. Cuci kuas tiap pekan dengan merendamnya di campuran air hangat dan shampo, lalu keringkan dengan handuk atau tisu.

Matras Olah Raga

Jika Anda gemar melakukan olah raga seperti yoga atau senam yang membutuhkan matras, waspadai kandungan bakteri, minyak dan keringat di alas tersebut. Gelar handuk bersih di atas matras saat ada gerakan yang membuat wajah Anda menyentuh matras itu.

Pakaian Olah Raga

Pakaian olah raga dan keringat bersentuhan dengan kulit, menyebabkan kelenjar keringan tersumbat. Ini memicu jerawat. Gunakan pakaian yang menyerap keringat saat melakukan aktivitas semacam ini.

Produk Rambut

Produk tambahan untuk penataan memang rambut terlihat lebih rapi, lembut dan berkilau. Perlu Anda ketahui, jika terkena kulit, produk rambut ini dapat memicu timbulnya jerawat. Untuk itu, hindari penggunaan produk rambut yang mudah terpapar ke kulit.

Bantal

Bantal di tempat tidur dapat menjadi tempat berkumpulnya bakteri, minyak, keringat, dan sisa-sisa produk rambut anda. Tak ada salahnya rajin mencuci sarung bantal minimal sekali dalam sepekan.

Susu Sapi

Susu sapi memicu hormon yang berinteraksi dengan kulit. Susu dapat memperburuk jerawat karena merangsang kalenjar minyak dan menyumbat pori-pori. Asupan kalsium untuk tubuh tak harus melulu dari susu. Ada alternatif lain seperti brokoli, almond, dan banyak lagi.

Udara di Pesawat

Udara di dalam pesawat ikut memicu timbulnya bakteri di wajah. Udara kering membuat kulit wajah dehidrasi dan hilang kelembabannya. Untuk mencegah timbulnya jerawat ketika bepergian dengan pesawat, oleskan serum yang mengandung pelembab dan melakukan pengelupasan kulit dengan scrub setelah mendarat.

Tangan Anda!

Tangan menjadi penghantar paling efektif untuk memicu timbulnya jerawat di wajah Anda. Bakteri yang menempel di tangan bisa menempel ke wajah dan menimbulkan jerawat.