Trik Mudah untuk Tampil Beda Foto: Google

Trik Mudah untuk Tampil Beda

PinkKorset.com – Ingin tampil beda tapi tak mau ribet? Tak perlu repot, Anda bisa lakukan beberapa hal ini.

Tak perlu merogoh kocek dalam-dalam untuk mengubah penampilan. Sedikit sentuhan di seputar wajah yang selama ini diabaikan, sudah bisa membuat Anda tampak beda. Seperti apa?

Eyeliner

Setelah menggunakan maskara favorit, jangan lupa membubuhkan eyeliner. Ada banyak bentuk garis mata yang bisa Anda ikuti. Coba buat beberapa bentuk eyeliner yang cocok dengan wajah dan lihat perbedaannya.

Alis dan Bulu Mata

Fokus pada alis dan bulu mata. Lentikkan bulu mata dan gunakan maskara yang membuatnya terlihat lebih bervolume. Gunakan eyeliner berwarna putih untuk membuat mata lebih telihat tegas atau biru agar terlihat lebih putih dan cerah.

Untuk membuat alis terlihat lebih tebal, tambahkan pensil alis atau eyeshadow yang memiliki tone warna sama dengan rambut.

Bibir dan Pipi

Pilih warna berry untuk lipstik atau blush on. Warna berry pada bibir maupun pipi, membuat wajah terlihat lebih cerah dan berkilau. Untuk menambahkan kesan pop, gunakan warna eyeliner tebal di garis mata atau di bawah bulu mata.

Berani mencoba warna-warna pop atau cerah untuk dipulaskan di wajah? Warna cerah membuat anda terlihat lebih muda. Namun ingat, jangan menggunakannya berlebihan.

Menggunakan lipstik agak tebal dari biasanya juga bisa membuat penampilan terkesan ‘wah’ meski sisanya hanya riasan ringan. Tebal bukan berarti Anda harus menor.

Ikat Rambut

Salah satu cara mudah untuk mengubah penampilan adalah mengikat rambut. Entah bentuk ekor kuda maupun sanggul balerina. Mengikat rambut juga berfungsi mengatasi masalah bad hair day.

Kulit Wajah

Jangan hiraukan kulit wajah. Gunakan concealor untuk membuat kulit tampak ‘sempurna’ dengan fungsinya dalam meratakan warna kulit dan menutupi noda-noda hitam di wajah.