Berapa Banyak Mobil Dirusak untuk Fast & Furious 7?

PinkKorset.com, Los Angeles – Ternyata, banyak mobil dirusak untuk membuat film aksi sarat kebut-kebutan Fast & Furious 7. Berapa tepatnya?

Di pekan pertamanya, FF7 meraup US$143,6 juta dan merebut posisi puncak box office alias daftar film-film terlaris secara komersial. Jumlah ini mengalahkan enam seri sebelumnya.

Menurut sebuah artikel di Wall Street Journal, sebanyak 230 unit mobil dirusak untuk film ketujuh ini.

Sebanyak 30 diantaranya, termasuk beberapa Mercedes-Benz hitam, masing-masing sebuah Ford Crown Victoria dan Mitsubishi Montero, dibeli pedagang mobil bekas, Richard Jansen.

Jansen yang memiliki Bonnie’s Car Crushers dihubungi oleh kru film yang ‘memaksanya’ untuk menghancurkan semua mobil-mobil tersebut.

Tujuannya, untuk mencegah seseorang membeli rongsokannya kemudian melukai orang lain karena menggunakan mobil film yang rusak

“Aneh rasanya melihat Mercedes-Benz ini dihancurkan tanpa hasil apa-apa,” kata Jansen, dikutip media tersebut.

Menurut koordinator mobil untuk film-film Fast & Furious, Dennis McCarthy, ia mematuhi protokol spesifik yang mengatur penghancuran mobil-mobil tersebut.