IWC & Time Place Luncurkan Koleksi Portugieser [timeinternational]

IWC & Time Place Luncurkan Koleksi Portugieser

PinkKorset.com, Jakarta – IWC Southeast Asia dan partner peritelnya di Tanah Air, Time Place, menggelar event peluncuran koleksi Portugieser teranyar di Jakarta. Seperti apa?

Tahun ini, IWC Schaffhausen merayakan ulang tahun ke-75 keluarga jam tangan ikonik Portugieser. Sejarah kuat mereka menyimbolkan kekuatan internasional merek mewah yang berbasis di Kota Schaffhausen, Swiss ini.

“Lini Portugieser yang ternama, sebuah ikon selama 75 tahun, melambangkan presisi mekanikal, kecerdikan teknikal, dan seni membuat jam yang terbaik,” papar Managing Director IWC Asia Tenggara, Matthieu Dupont, di Jakarta.

Matthieu Dupont [timeinternational]

Matthieu Dupont [timeinternational]

The Prohibition di Plaza Senayan Arcadia menjadi saksi peluncuran koleksi terbaru Portugieser milik IWC di Jakarta. Acara dibawakan oleh presenter Nadia Mulya, dilanjutkan presentasi oleh Mr. Dupont.

Selain pertunjukan trik sulap serta koktail dan wine dari French 75, para tamu menikmati timepiece terbaru Portugieser dari dekat.

Termasuk, Portugieser Yacht Club Chronograph yang diameternya mengecil. Juga, Annual Calendar yang terbaru dan pertama di dunia, dipabrikkan dengan kaliber 52580 bikinan IWC dan dua barel yang menyimpan tenaga selama tujuh hari.

Diantara produk yang juga dipamerkan pada malam tersebut adalah Portugieser Perpetual Calendar double moon phase dan Portugieser Perpetual Calendar dengan single moon phase. Keduanya adalah favorit penggemar IWC.

Seperti tradisi, seri Portugieser telah melekat dan merupakan jam tangan ikonik keluaran IWC Schaffhausen. Posisi ini kian diperkuat dengan tambahan dua edisi baru dan enam lain yang telah mengalami improvement di lini mereka.

Time International, merupakan salah satu peritel fesyen dan gaya hidup lux ternama di Tanah Air. Gerai mereka diantaranya The Time Place, INTime, Urban Icon, serta butik-butik merek tunggal.

Merek-merek yang dibawa Time International diantaranya Rolex, Chanel, Cartier, TAG Heuer, Fendi, Fossil, dan terbaru, Tory Burch. Informasi selengkapnya, silakan kunjungi situs resmi Time International.