PinkKorset.com, Jakarta – Sudah tahu jadwal libur Bank Indonesia (BI) dan Bursa Efek Indonesia (BEI) saat libur nasional Lebaran 2015?
Bank Indonesia tutup sejak Kamis 16 Juli hingga Senin 20 Juli 2015. Pada Selasa 21 Juli 2015, BI kembali beroperasi namun terbatas. Demikian disampaikan BI dalam situsnya, Senin (13/7/2015).
Sedangkan perdagangan saham di BEI libur mulai Kamis 16 Juli 2015 hingga Selasa 21 Juli 2015. Perdagangan akan mulai kembali pada Rabu 22 Juli 2015.
Kamis 16,20 dan 21 Juli 2015 merupakan cuti bersama hari raya Idul Fitri 1436 Hijriyah. Sementara tanggal 18 dan 19 Juli 2015 libur seperti biasa hari Sabtu dan Minggu.
Hari libur tersebut mengacu pada Surat Keputusan Bersama (SKB) Menteri Agama Nomor 5 Tahun 2014, Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Nomor 3/SKB/MEN/V/2014 dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 0e/SKB/Menpan/V/2014 tentang hari libur nasional dan cuti bersama tahun 2015.