Sarah Jessica Parker: Saya Humanis, Bukan Feminis [google]

Sarah Jessica Parker: Saya Humanis, Bukan Feminis

PinkKorset.com – Banyak selebritas internasional ingin disebut sebagai feminis, pejuang hak-hak perempuan. Namun Sarah Jessica Parker (SJP) ingin disebut sebagai humanis.

Dalam wawancara bersama Cosmopolitan UK, aktris yang terkenal lewat serial Sex and the City ini berkata ia seorang humanis dan bukan feminis. Ia sangat menghargai generasi ibunya dan merasa generasinya banyak mewarisi kekecewaan.

“Banyak orang berusaha mencari perannya, mencari posisinya di dunia ini. Saya bukannya malas, mengingat masih banyak yang harus dilakukan. Tapi kita ini bukan hanya perempuan,” ujarnya.

Menurut SJP, manusia akan lebih kuat jika melakukan gerakan humanis. Diantaranya isu politik di Amerika yang menurutnya penting, yakni bayaran dan jumlah cuti yang tidak merata.

“Ini hal-hal yang mengubah hidup banyak orang, jika kita semua punya akses kesehatan dan anak,” papar ibu tiga anak ini.

Sarah yang istri aktor Matthew Broderick juga menjamin, setiap ibu yang terpaksa memiliki dua atau tiga pekerjaan takkan stres jika anaknya memperoleh akses kesehatan. Sehingga, mereka produktif dan efisien.

“Pernahkah Anda mendengar orang kaya ditanya, bagaimana Anda melakukan semua itu? Jika saya ditanya seperti, saya pasti akan berkata, are you kidding me? Tanyakan itu pada orang yang berjuang mati-matian,” lanjutnya.

SJP bukan satu-satunya. Ucapan senada juga pernah dilontarkan Shailene Woodley, Lana Del Rey, CEO Yahoo Marissa Meyer, dan Sinead O’Connor. Mereka menolak istilah feminis.