Tepat Pilih Yogurt Agar Bermanfaat [livestrong]

Tepat Pilih Yogurt Agar Bermanfaat

PinkKorset.com, Jakarta – Agar berpengaruh maksimal di pencernaan, pilih yogurt yang masih mengandung bakteri hidup dalam jumlah tertentu.

Yogurt dihasilkan dari fermentasi susu hewani melalui bantuan bakteri asam laktat, seperti Lactobacillus bulgaricus dan Streptococcus thermopilus.

Bakteri dalam yogurt akan mengimbangi jumlah bakteri jahat di dalam usus. Mengonsumsi yogurt sering dikatakan sangat bermanfaat bagi saluran pencernaan.

Banyak produk yogurt di pasaran. Lalu, yogurt seperti apa yang tepat untuk dikonsumsi?

“Konsumsi yogurt yang masih memiliki bakteri hidup,” dr. Marya Haryono, M.Gizi, SpGK, dokter spesialis gizi klinis FKUI/RSCM.

Mengandung bakteri hidup saja tidak cukup. Dibutuhkan sejumlah bakteri dalam yogurt agar mampu melewati lambung yang asam dan bekerja di dalam usus.

“Secara kesehatan, yogurt ada standar probiotik yang dikatakan bermanfaat bagi kesehatan yaitu berjumlah diatas 10 pangkat 6,” katanya.

Sementara itu, pemasakan dan pengemasan yogurt berpengaruh terhadap jumlah bakteri.

Yogurt umumnya disimpan pada suhu dingin, yakni berkisar antara suhu 4 – 6 derajat celcius.

“Kalau tidak disimpan dalam lemari pendingin, otomatis proses fermentasi terus berjalan,” ujarnya menambahkan.

Selain itu, yogurt murni atau tawar lebih baik untuk kesehatan, ketimang mengonsumsi yogurt kemasan yang sudah ditambahkan bahan tambahan makanan (pewarna, perasa dan pemanis buatan).

“Pada dasarnya, yogurt itu rasanya asam dan berwarna putih. Pilih yang tidak berbau tengik,” ucap dr. Marya.

Sementara itu, agar kerja bakteri dalam yogurt (probiotik) maksimal di dalam usus, sebaiknya mengonsumsi pula makanan bakteri tersebut (prebiotik).

Unsur prebiotik banyak ditemukan di dalam bawang bombai, bawang putih dan kulit kentang. Jadi, lengkapi pula masakan Anda dengan bahan-bahan tersebut.