Beramal Untuk Lingkungan [PinkKorset]

Beramal Untuk Lingkungan

PinkKorset.com, Jakarta – Beramal atau bersedekah tidak hanya kepada sesama manusia. Anda pun dapat menyisihkan sebagian harta untuk lingkungan.

The Body Shop bersama Dompet Dhuafa menyelengarakan program pelestarian lingkungan bertajuk Sedekah Pohon. Kegiatan amal berlangsung pada 26 Mei – 10 Juli 2016 dengan menargetkan penanaman 10 ribu bibit mangrove di Pulau Tikus (Bengkulu) dan Cibuaya (Karawang).

GM Corporate Communication The Body Shop Indonesia Rika Anggraini mengatakan, Sedekah tidak hanya berbagi kepada anak yatim maupun orang jompo tetapi juga kepada lingkungan agar masyarakat lebih sejahtera.

“Tahun ini memiliki Sedekah Pohon karena sejalan dengan program kami, Enrich Not Exploit,” katanya saat peluncuran Ramadan Festival 2016 Bersama The Body Shop di Jakarta, Jumat (3/6/2016).

Rika menambahkan, penanaman bibit mangrove begitu penting untuk menahan abrasi air laut. Terlebih menanam mangrove tidak gampang karena mudah hanyut.

Lebih lanjut, Direktur Komunikasi dan Sumber Penggalangan Daya Dompet Dhuafa Bambang Suherman menjelaskan, penanaman mangrove di Pulau Tikus (Bengkulu) dan Cibuaya (Karawang) berdasarkan tingkat urgensi yang tinggi.

“Pulau Tikus sangat indah tetapi sudah abrasi. Sedangkan ekosistem di Cibuaya sangat rusak,” katanya.

Para konsumen dapat berbelanja di outlet The Body Shop sekaligus bersedekah. Kegiatan ini berlangsung di 150 outlet The Body Shop seluruh Indonesia. Sisa pencapaian target 10 ribu bibit mangrove akan digenapkan oleh pihak The Body Shop.

Kerjasama The Body Shop dan Dompet Dhuafa untuk lingkungan telah berlangsung selama empat tahun. Sebelum program Sedekah Pohon, keduanya telah berinergi menyediakan air bersih melalui penggalian sumur di Larantuka, Flores Timur.

body-shop2