Upaya Angkat Industri Musik Asia [joox]

Upaya Angkat Industri Musik Asia

PinkKorset.com, Jakarta – Melalui festival musik independen terbesar di Singapura, musisi dari berbagai negara di Asia dapat terhubung dengan penikmat musik dunia.

Mengusung nama Music Matters, festival ini merupakan platform global yang mewakili industri musik Asia Pasifik. Selain pertunjukan musik, terdapat konferensi bisnis tentang musik olahraga hiburan digital dan pemasaran di Asia.

Music Matter telah memasuki tahun ke-11 dan telah digelar selama empat hari pada 12-15 September 2016. Melalui JOOX Indonesia Live Showcase, Aliando, Raisa, The Overtunes, Young Lex dan The Trees and The Wild tampil dalam Music Matter.

“Menjadi suatu kebanggaan tersendiri untuk dapat tampil di festival yang telah lama menjadi acuan bagi para musisi independen tersebut,” ujar Raisa, belum lama ini.

Digandeng secara resmi oleh Music Matters, JOOX berupayanya untuk mengangkat industri musik lokal beserta para musisi berbakat. Hal tersebut sejalan dengan misi JOOX untuk  memajukan industri musik di Asia

Selain menghadirkan JOOX Indonesia Live Showcase, JOOX juga menghadirkan berbagai musisi lokal dari Hong Kong; Chochukmo, GDJYB dan Olivier Cong, di atas panggung Hong Kong Live Gig.

Seluruh penampilan dari para musisi lokal yang dihadirkan JOOX dapat dilihat melalui aplikasi JOOX.