Bersihkan Karang Gigi Kurangi Alergi Asma [

Bersihkan Karang Gigi Kurangi Alergi Asma

PinkKorset.com, Jakarta – Penumpukan karang gigi dapat menyebabkan alergi asma. Kok bisa?

Karang gigi terbentuk akibat penumpukan plak yang dipicu aktivitas bakteri dan protein dari sisa makanan yang menempel gigi. Plak gigi muncul bila gigi tidak dibersihkan secara teratur.

Ketua Ikatan Dokter Gigi Anak Indonesia bagian Jawa Timur Dr. Sindy C. Nelwan, drg., Sp.KGA(K) menjelaskan, karang gigi menjadi rumah bakteri gram negatif yang dapat melepas racun (endotoksin). Racun ini mampu tingkatkan respon imun (imunoglobulin tipe E) menjadi hipersensitif (mudah alergi).

“Orang bisa menjadi alergi. Biasanya menjadi alergi asma dan banyak terjadi pada anak,” ujarnya di Jakarta baru-baru ini.

Dr. Sindy menjelaskan, banyak penelitian klinis dari ahli imunologi (2007-2009) yang membuktikan alergi asma dapat berkurang bila karang gigi dibersihkan. “Membersihkan karang gigi bisa mengurangi alergi asma sekaligus masalah gusi berdarah,” katanya.

Membersihkan karang gigi hanya dapat dilakukan dokter gigi menggunakan alat ultrasonic scaler. Terbentuknya karang gigi berbanding terbalik dengan karies gigi. Pembentukan karang gigi dipicu kondisi keasaman mulut yang basa, menyebabkan gigi terlapis lapisan tebal mineral hasil aktivitas bakteri.

Alhasil gigi tidak terasa ngilu (sensitif) saat makan atau minum pada suhu ekstrem. Sedangkan karies gigi terbentuk akibat penguraian mineral gigi oleh bakteri. Kendati kondisi ini tidak langsung menyebabkan karies dan masalah gigi sensitif, tetapi karang gigi dapat membuka leher gigi hingga ke dalam akar gigi. Gigi akan mudah tanggal dengan sendirinya.

“Untuk menghindari karang gigi sebaiknya rajin menyikat gigi dua kali sehari dengan benar dan memeriksa ke dokter gigi setiap enam bulan,” tutupnya. [ode]