PinkKorset.com, Jakarta – Aktor ganteng Leonardo DiCaprio membuat film dokumenter di Aceh.
Film berjudul ‘Before the Flood’ yang diproduksi sekaligus dibintangi Leonardo DiCaprio ini akan tayang di National Geographic pada 30 Oktober 2016 secara global dalam 45 bahasa di 171 negara.
Namun, film ini telah tayang perdana di Los Angeles pada Senin (24/10/2016).
Film arahan sutradara Fisher Stevens ini menyoroti kerusakan hutan akibat perluasan masif industri perkebunan kelapa sawit di Asia Tenggara yang menyebabkan polusi karbon pada atmosfer bumi.
Film yang dibuat pada 2015 ini mendokumentasikan kunjungan DiCaprio ke kawasan Ekosistem Leuser di Aceh, Indonesia, dimana tingginya tingkat pembukaan hutan diklaim memperburuk masalah perubahan iklim. Deforestasi besar-besaran juga menyebabkan Indonesia menjadi salah satu emiter karbon terbesar dunia.
Dalam film ini disebutkan, kebakaran akibat ulah manusia di Indonesia dan menghasilkan polusi karbon lebih tinggi ketimbang jumlah karbon rata-rata aktivitas ekonomi Amerika Serikat per hari.
Direktur Eksekutif Rainforest Action Network Lindsey Allen mengatakan, film in penting untuk menarik banyak perhatian terhadap kehancuran hutan akibat perkebunan kelapa sawit yang mendorong perubahan iklim.
“Kita harus lebih agresif mengatasi krisis deforestasi di daerah-daerah seperti Ekosistem Leuser Indonesia,” ucapnya dalam keterangan pers yang diterima di Jakarta, Senin (24/10/2016).
Perjalanan DiCAprio ke Ekosistem Leuser sempat menggemparkan dunia Internasional ketika pemerintah Indonesia mengancamnya dengan deportasi usai postingan deforestasi untuk ekspansi kelapa sawit di media sosialnya.
Dengan adanya kejadian ini, Yayasan Leonardo DiCaprio berkomitmen menjadi penyandang dana membantu penyelamatan Ekosistem Leuser selama tiga tahun.