Limbah Kertas Jadi Tanaman Hias [PinkKorset]

Limbah Kertas Jadi Tanaman Hias

PinkKorset.com, Jakarta – Siapa sangka, limbah kertas bisa diolah menjadi tanaman hias yang memiliki nilai ekonomis tinggi.

Memberdayakan kembali kertas bekas tidak hanya mengurangi jumlah limbah kertas, namun juga membantu penghijauan melalui tanaman hias. Memiliki nilai ekonomis tinggi, tanaman hias dapat menjadi penghasilan tambahan.

Sebagai media tanam, kertas amat baik karena memiliki tekstur lembut, daya serap tinggi dan tidak ada air kotor terbuang. Ini beberapa langkah mudah untuk mendaur ulang kertas menjadi media tanam.

  1. Hancurkan 2 kg kertas dengan kaporit.
  2. Rendam dengan 4 liter air selama 1 jam dan kaporit selama 5 menit.
  3. Saring bubur kertas dan bilas dengan air bersih hingga bau kaporit hilang.
  4. Campur dengan larutan bu er fosfat.
  5. Rebus bubur kertas lalu keringkan.
  6. Tambahkan mol dan pupuk kandang agar hasil maksimal.
  7. Haluskan dengan blender dan tambahkan air hingga lunak.
  8. Siapkan pot dan letakkan limbah kertas dan 2-3 bibit tanaman hias.
  9. Siram setiap hari.

Inovasi ini menjuarai L’Oreal Girls In Science (LGIS) 2016, sebuah kompetisi sains bagi siswi Sekolah Menengah Atas (SMA). Mereka adalah tiga siswi SMAK 3 Penabur Jakarta yakni Marshella Wijaya, Amanda Kosim dan Clessya Olivia.