Masker Wajah dengan Bahan Superfood [carolalt]

Masker Wajah dengan Bahan Superfood

PinkKorset.com, Jakarta –  Selain baik untuk dikonsumsi, superfood dapat dijadikan masker wajah.

Makanan super (superfood) tergolong bahan makanan kaya manfaat. Anda tentu pernah mendengar khasiat ginseng, teh hijau, arang bambu (bamboo charcoal), lidah buaya dan madu, bukan?

Ya. Bahan-bahan tersebut mengandung manfaat sebagai detoksifikasi, penambah stamina dan sumber antioksidan. Selain bermanfaat untuk tubuh, superfood juga baik digunakan untuk kulit.

Tak heran bila The Body Shop berinovasi memadukan bahan alami pilihan dan superfood dari seluruh dunia untuk membuat masker wajah, Superfood Masks.

Executive Chairwoman The Body Shop Indonesia Suzy Hutomo mengatakan, efektivitas bahan alami kerap diragukan, tetapi The Body Shop mengolahnya menjadi lebih advance. “Tak hanya mengencangkan kulit tetapi juga deep cleansing dan deep nourishing,” ujarnya saat peluncuran Lima Superfood Masks di Jakarta, Selasa (7/9/2016).

superfood-bodyshopSuperfood Masks terdiri atas lima pilihan, yakni Himalayan Charcoal Purifying Glow Mask, British Rose Fresh Plumping Mask, Amazonian Acai Energizing Radiance Mask, Ethiopian Honey Deep Nourishing Mask dan Chinese Ginseng & Rice Clarifying Polishing Mask.

Lima masker ini mengandung superfood seperti acai berry, wild honey, himalayan charcoal, british rose, white rice, ginseng, green tea, dan aloe vera. Selain bahan alami seperti olive oil, sesame oil, organic babassu oil, guarana seed, marula oil dan organic tea tree.

Training Manager The Body Shop Indonesia Ilya Kamelia menjelaskan, hadirnya lima masker ini berangkat dari kebutuhan masyarakat perkotaan yang membutuhkan perawatan wajah tambahan.

“Umumnya perempuan perkotaan menghadapi lima masalah kulit,” katanya.

Keluhan seputar kulit ini antara lain kusam, kering, kurang nutrisi, kendur dan kurang ‘bercahaya’. Kulit wajah pun memiliki masalah yang berbeda-beda. Misalkan bagian t-zone yang berminyak, pipi yang cenderung lebih kering dan dagu serta rahang yang lebih kusam.

“Sebanyak 2-3 pilihan masker bisa diaplikasikan bersamaan pada beberapa bagian wajah,” ucapnya.

Masker ini dapat digunakan kapan pun tanpa menunggu masker mengering. Anda hanya perlu menunggu 5-10 menit kemudian membersihkan wajah dengan air maupun handuk basah. Sebelumnya Anda perlu membersihkan area wajah sebelum menggunakannya.

Masker jenis oles ini bebas dari bahan berbahaya seperti paraben, paraffin, silicon dan mineral oil. Masker Himalayan Charcoal Purifying Glow Mask, British Rose Fresh Plumping Mask dan Amazonian Acai Energizing Radiance Mask tergolong produk vegetarian.

Sementara Ethiopian Honey Deep Nourishing Mask dan Chinese Ginseng & Rice Clarifying Polishing Mask adalah murni dari tumbuhan atau vegan.

Kelima produk yang mulai tersedia pada 27 Oktober 2016 ini, masing-masing dikemas dalam wadah kaca gelap berkapasitas 75 ml, dengan harga Rp329 ribu. Hadirnya produk perawatan wajah ini merupakan bagian dari komitmen Enrich The Products, salah satu pilar  Enrich Not Exploit. Peluncuran produk ini juga bagian dari ulang tahun The Body Shop ke-40.