Ini Penyebab Sulit Menahan Berkemih [huffpost]

Ini Penyebab Sulit Menahan Berkemih

PinkKorset.com, Jakarta – Anda punya masalah sulit menahan rasa ingin pipis dan tiba-tiba ngompol?

Bila Anda sulit menahan keinginan berkemih dan ngompol di saat yang tidak semestinya, misalkan saat sedang batuk, berjalan atau berhubungan intim, Anda mungkin sedang mengalami stress urinary incontinence (SUI).

Kendati bisa mengintai perempuan maupun laki-laki, namun kaum hawa berisiko lebih tinggi mengalaminya.

“Satu dari tiga perempuan dalam kehidupan mengalami SUI dan risiko meningkat pada usia manula,” kata Ahli Uroginekologi RS YPK Mandiri, DR. dr. Budi Iman Santoso, SpOG(K) saat temu media Klinik Uroginekologi Center RS YPK Mandiri di Jakarta, Sabtu (31/3/2018).

Ia menjelaskan, perempuan lebih berisiko mengalami SUI karena otot dasar panggul mudah melemah saat hamil dan usai melahirkan.

Berdasarkan penelitian dr. Budi, berat janin lebih dari 3.200 gram dan mengejan lebih dari 60 menit kemungkinan 72% otot urinari terlepas. Kondisi ini diperparah dengan melahirkan secara normal.

Ia menambahkan, sebanyak 50% perempuan pascamelahirkan mengalami SUI dan 80%-90% dapat pulih sendiri pada rentang waktu 3-9 bulan.

“Tapi 1 dari 5 dari mereka terus mengalami SUI. Kondisi semakin parah setelah melahirkan anak kedua dan seterusnya,” sambungnya.

Otot panggul lemah juga disebabkan TBC akibat batuk terus-menerus dan berulang yang menimbulkan tekanan berulang pada perut bagian atas, obesitas, cedera saraf, operasi perbaikan dasar panggul serta merokok (racun rokok merusak saraf panggul).

SUI dapat disembuhkan dengan perubahan gaya hidup, senam kegel, penggunaan pesarium, terapi laser (vaginal rejuvenation) dan terapi surgical.

Sulit menahan buang air kecil juga disebabkan faktor lain. Misalnya sindrom kandung kemih terlalu aktif, overflow incontinence dan iritasi kandung kemih (urge incontinence) akibat infeksi saluran kemih, batu kandung kemih serta tumor kandung kemih.