Yuk, Ajak Anak Bermain [emaze]

Yuk, Ajak Anak Bermain

PinkKorset.com, Jakarta – Bermain tidak hanya menyenangkan anak tetapi juga berdampak positif bagi tumbuh kembangnya.

Psikolog Keluarga dan Pernikahan Nadya Pramesrani mengatakan, optimalisasi tumbuh kembang anak dapat dilakukan melalui bermain. Ada banyak hal positif dari bermain.

“Bermain untuk anak meningkatkan kemandirian, kepercayaan diri, mendorong daya imajinasi, kreativitas, kognitif, emosional, mengasah motorik kasar dan halus,” katanya dalam acara Kodomo Challenge Touch and Try di Jakarta, Sabtu (5/5/2018).

Namun tidak semua permainan berdampak positif bagi anak. Ada beberapa kriteria bermain yang baik.

Menurut Co-Founder Rumah Dandelion ini bermain harus menyenangkan dan bebas tekanan, berpusat pada anak, di lingkungan aman dan dalma pengawasan, sesuai dengan tahap perkembangan dan kemampuan anak serta disertai permainan seimbang (indoor/outdoor, digital/nondigital, terstruktur/tidak terstruktur).

Salah satu permainan yang mendukung tumbuh kembang anak usia dini yakni Kodomo Challenge.

“Kodomo Challenge ingin mengampanyekan kepada orangtua untuk menikmati waktu berkualitas sambil membangun motivasi dan kepercayaan diri anak,” ucap President Director PT Benesse Indonesia, Daisuke Okada.

Saat ini Kodomo Challenge tersedia dua pilihan program, Toddler (1-2 tahun) dan Playgroup (umur 2-3 tahun).

Daisuke menambahkan, ada tiga keunggulan metode Kodomo Challenge yakni menggunakan pendekatan multi-platform (video, buku bergambar dan mainan), kurikulum dan materi sesuai perkembangan usia anak serta menghadirkan sosok learning buddy, Shimajiro.

Selain itu, Kodomo Challenge Touch and Try rutin digelar untuk memperkenalkan program tersebut.

Kodomo Challenge merupakan program edukasi untuk mendampingi orangtua mengoptimalkan perkembangan anak usia dini. Program yang dihadirkan Benesse Corporation ini menggunakan sistem berlangganan dengan paket yang dikirimkan ke rumah setiap bulan. Informasi lebih lanjut dapat membuka situs www.shimajiro.id atau telepon 0800-1-050505.