LaSalle College Jakarta Berbagi Inspirasi [ist]

LaSalle College Jakarta Berbagi Inspirasi

PinkKorset.com, Jakarta – Mengisi Ramadan ini LaSalle College Jakarta berbagi inspirasi makeup dan fesyen bersama anak-anak panti asuhan.

Banyak kegiatan sosial di bulan suci Ramadan. Tak hanya berbagi kebahagiaan tetapi juga ilmu yang menginspirasi. Salah satunya workshop bertema Sharing and Caring bersama 18 remaja putri dari Panti Asuhan Putra Nusa, Jakarta. Acara yang digelar LaSalle College Jakarta (LCJ) ini memberikan bekal keterampilan merias wajah dan menata penampilan.

Para remaja putri yang bersekolah di tingkat SMP dan SMA ini mendapatkan teknik flawless makeup oleh tim pengajar LCJ divisi Artistic Make Up, Niken Nicula. Dengan trik blending halus dan pemilihan warna tepat menghasilkan riasan tampak natural serta tak berlebihan.

Sementara workshop fesyen dibawakan tim pengajar LCJ divisi Fashion Business, Ichwan Thoha di multifuntion room LCJ. Berbekal materi dari buku keduanya, All About Neckwear, Ichwan membagikan tips dan trik memaksimalkan scarf untuk gaya sehari-hari. Baginya sehelai scarf dapat dipakai di kepala, leher, bahu dan badan untuk penampilan sehari-hari tanpa terlihat monoton.

Campus Director LCJ, Bonatua Napitu menuturkan, LCJ berbagi sesuatu sesuai dengan bidang, pengalaman dan pengetahuan yang dimiliki. Ilmu yang disampaikan diharapkan berguna bagi mereka.

“Semoga ilmu ini dapat diaplikasikan sehari-hari dan bermanfaat untuk jangka panjang,” ucapnya dalam workshop Sharing and Caring LCJ di Jakarta, Selasa (28/5/2019).

Acara ini semakin hangat saat workshop ditutup dengan buka puasa bersama. Tak hanya sekadar memberikan ilmu saja, LCJ juga membagikan donasi kepada para peserta.