Menu Ikan untuk Sang Buah Hati

PinkKorset.com – Tidak semua anak menyenangi menu berbahan dasar ikan. Orang tua pun harus berpikir kreatif agar dapat menyajikan masakan ikan yang disukai sang buah hati.

Ikan adalah bahan makanan yang mengandung nutrisi cukup sesuai kebutuhan tumbuh kembang anak. Selain protein yang membantu meregenerasi sel dan untuk pertumbuhan sel anak, ada pula asam lemak esensial yang penting bagi kesehatan dan pertumbuhan sel otak anak. Sementara kandungan mineral ikan membantu fungsi faal tubuh agar bekerja dalam pertumbuhan dengan sangat baik.

Chef ternama Norman Ismail menuturkan, dengan sederet manfaat ikan, masih banyak anak yang tidak menyukai ikan. Hal ini karena ikan yang dijual di pasaran biasanya amis dan bau lumpur.

Ia pun menyarankan para orang tua untuk memperkenalkan masakan ikan ke anak menggunakan ikan Tilapia dari Regal Springs. Selain mudah dicerna oleh anak, ikan air tawar dengan omega 3 dan omega 6 seimbang ini tidak mengandung bau amis dan bau lumpur.

Masakan ikan pun sebaiknya disajikan dalam bentuk lain. Misalnya dalam bentuk baso dan sate. “Lama kelamaan mereka familiar dengan rasa dan teksturnya, sehingga kemudian menyukai ikan tilapia,” tuturnya.

Menurutnya, ikan tilapia produksi Regal Springs Indonesia mempersingkat waktu persiapan memasak, sebab ikan ini tak perlu dibersihkan lagi. Selain itu, ikan tilapia dalam bentuk fillet tanpa kulit dan duri mudah diolah dan cepat dimasak.  Apabila potongan filletnya tak tebal, tiap sisi hanya butuh 2 menit untuk matang dan siap disantap. Tidak hanya menu lokal Indonesia, tapi juga menu western dan Asia.

Berikut dua menu ikan tilapia rekomendasi Chef Norman yang enak dan cocok untuk anak-anak.

 Crispy Cornflakes Tilapia

Bahan-bahan:
200gr fillet tilapia
1 butir telur
30gr corn flakes
garam dan merica secukupnya
minyak goreng

Garnish, gunakan parsley.

Cara membuat:
Siapkan fillet tilapia yang sudah mencapai suhu ruangan, lalu bubuhkan garam dan merica secukupnya. Kocok telur lalu sisihkan. Hancurkan cornflakes. Lalu, masukkan ikan tilapia ke dalam kocokan telur. Setelah itu, masukkan ikan ke remah-remah cornflakes hingga seluruh bagianya terbalur dengan merata. Goreng ikan dengan api sedang hingga kuning kecoklatan. Sajikan.

 

 Fillet Tilapia Bumbu Teriyaki

Bahan-bahan:

  • 200gr fillet tilapia
  • Setengah cangkir air
  • 5 sdm gula merah sisir
  • 3 sdm kecap asin
  • 2 sdm minyak wijen
  • 2 sdm madu
  • 1 bawang putih cincang
  • 1/2 sdm jahe cincang
  • 1 sdm maizena
  • garam dan penyedap rasa secukupnya

Garnish: daun bawang dan wijen.

Cara membuat:
Siapkan tilapia fillet yang sudah suhu ruangan. Campur rata semua bumbu, kecuali tepung maizena. Rendam tilapia dalam bumbu yang telah dicampur kira-kira selama 30 menit. Lalu goreng dengan dengan sedikit minyak hingga matang, sisihkan. Panaskan bumbu rendaman tadi dengan api sedang, lalu cairkan maizena. Tuang maizena ke dalam bumbu, masak hingga mengental. Siram saus teriyaki ini di atas ikan tilapia. Hidangkan.