Nojorono Gelar Talkshow ‘Perempuan Berkarya’

Menyambut Hari Kartini, PT Nojorono Tobacco International menggelar talkshow bertajuk “Perempuan Berkarya”.

Acara ini merupakan salah satu bentuk dukungan perusahaan terhadap kegiatan CSR (tanggung jawab sosial) dari aspek budaya.

Beberapa narasumber yang berkompeten di bidang batik dan desain dihadirkan. Seperti perajin batik Kudus Ummu Asiyati, tokoh inspiratif desainer kebanggaan Indonesia Intan Avantie, dan peneliti batik dan antropolog Universitas Indonesia (UI) Notty J Mahdi.

Presiden Direktur  PT Nojorono Tobacco International (NTI) Stefanus JJ Batihalim berharap talks show ini dapat membuka pikiran kaum perempuan untuk berkarya. Seperti dicontohkan RA Kartini yang memiliki misi jiwa untuk menjadi pendidik.

”Pendidik sejatinya adalah manusia yang memberdayakan manusia lain menjadi lebih baik. Dengan misi yang sama, kami PT Nojorono Tobacco International menghadirkan kesempatan bagi para perempuan yang berkarya untuk memberi inspirasi untuk terus belajar, berdaya, dan berkarya dengan talenta mereka masing-masing,” ujarnya di Pendapa Kabupaten Kudus, Senin (22/4) kemarin.

Dalam talk show ini, Ummu Asiyati membawa koleksi batik tulis Kudusan miliknya dan Intan Avantie memamerkan karyanya yang diperagakan oleh beberapa model.

Didukung penuh oleh Bupati Kudus, Ir. H. Muhammad Tamzil, kegiatan diawali dengan launching mobil dinas yang dibalut dengan stiker bergambar batik Kudus dan nyanting bersama. Istri Bupati Kudus Rina Budhy Ariani Tamzil mengungkapkan, branding mobil dinas dengan motif batik itu, sebagai salah satu upaya pelestarian batik. “Untuk pelestarian dan agar masyarakat mengenal batik asli Kudus,” ungkapnya.