Lima Menu Ayam Spesial Akhir Pekan [Salty Sam]

Lima Menu Ayam Spesial Akhir Pekan

PinkKorset.com, Jakarta – Bosan dengan sajian ayam goreng yang itu-itu saja? Kalau begitu, Anda perlu mencoba lima menu ayam unik ala Asia dari Salty Sam.

Akhir pekan memang paling pas untuk bersantai. Apalagi memanjakan diri dengan menyantap sajian istimewa. Menu ayam paling banyak disukai karena paling mudah ditemukan di kaki lima hingga restoran. Tapi kebanyakan menu ayam hanya digoreng sebatas bumbu tradisional maupun berbalut tepung bumbu. Untuk itu, Salty Sam merekomendasikan lima menu ayam ala Asia yang pas dinikmati sendiri maupun bersama orang tersayang.

Snowy Cheese Chicken

[Foto: Salty Sam]

Restoran yang terkenal dengan Salted Egg Chicken sejak didirikan pada 2016 silam ini memiliki Snowy Cheese Chicken. Menu yang terinspirasi ayam goreng khas Korea ini merupakan ayam goreng renyah berbalut bumbu keju yang cheesy dan dipadukan dengan telur mata sapi dan nasi hangat.

Smoke Soy Garlic Chicken

[Foto: Salty Sam]

Sebuah variasi menu terbaru Salty Sam yang menggabungkan ayam kecap asap dengan bumbu bawang putih. Tekstur ayam yang renyah dengan paduan bumbu pedas akan memanjakan lidah Anda. Apalagi kandungan bawang putih yang dipercaya bisa meningkatkan daya tahan tubuh dan mengurangi lelah sangat tepat disantap pada akhir pekan.

Chicken Katsu with Truffle Sauce

[Foto: Salty Sam]

Menu ini memadukan kuliner khas Jepang dan Eropa. Kombinasi dada ayam goreng berbalut tepung panir kasar dan saus jamur truffle yang sangat khas ini menghasilkan cita rasa lezat tak biasa. Tekstur ayam empuk sekaligus renyah terasa semakin nikmat dengan saus jamur truffle nan creamy.

Salted Egg Chicken Box

[Foto: Salty Sam]

Telur asin atau salted egg sukses menjadi tren kuliner di Asia, termasuk di Indonesia. Dalam varian menu ini, saus telur asin digabungkan dengan potongan ayam goreng lembut dan nasi. Kombinasi ini menghasilkan cita rasa autentik Singapura yang juga nikmat disantap dengan sambal matah.

Buttermilk Chicken Box

[Foto: Salty Sam]

Menu andalan sejak Salty Sam berdiri ini memadukan nasi, ayam goreng berlumur saus buttermilk dan telur mata sapi dengan kematangan yang bisa disesuaikan dengan keinginan Anda. Menu spesial ini sangat pas dijadikan santapan makan siang di akhir pekan.

Owner Salty Sam, Samuel Tjahjadi menuturkan, Salty Sam berkomitmen menghadirkan cita rasa lezat dan unik melalui beragam menu. Selain itu, bahan baku berkualitas dan harga yang bersahabat tetap diutamakan.

“Kami yakin berbagai menu khas Salty Sam dapat menambah kehangatan da semangat di akhir pekan,” katanya di Jakarta beberapa waktu lalu.

Untuk menambah keceriaan akhir pekan, Salty Sam juga memberikan promo voucher cashback 100% dengan harga Rp100 menggunakan ShopeePay hingga 10 Oktober 2021. Anda juga mendapat kesempatan satu bonus cashback saat membeli satu voucher cashback melalui fitur Deals di aplikasi Shopee.

Restoran ini telah hadir di 17 lokasi di Jabodetabek dan Cibubur. Selain itu, tersedia juga layanan pesan antar melalui ShopeeFood.