Gaya Baru Sunny Side Up di Central Park Mall [sunnysideup]

Gaya Baru Sunny Side Up di Central Park Mall

PinkKorset.com, Jakarta – Restoran ketujuh Sunny Side Up menyuguhkan menu baru Omumee dan desain open kitchen.

Jika Anda penikmat telur ayam, Sunny Side Up bisa menjadi pilihan melepas lapar sekaligus penambah gizi.

Sunny Side Up mengusung omelette bergaya Jepang, Omurice. Tidak seperti omelette ala barat yang disajikan dengan French fries, Omurice justru disandingkan nasi.

Di outlet ke-7 Sunny Side Up yang berlokasi di Central Park Mall, ada beberapa inovasi yang membuat outlet ini berbeda dari outlet lainnya.

Vanessa A. Setiawan, Pemilik Restoran Sunny Side Up mengatakan, cabang terbarunya memiliki desain dapur terbuka.

“Ini outlet pertama Sunny Side Up yang didesain open kitchen. Tujuannya agar pengunjung bisa melihat bagaimana bikin masakannya,” kata Vanessa A. Setiawan saat media gathering di Jakarta baru-baru ini.

Pengunjung tak hanya disuguhkan suasana interior berbeda, tetapi juga menu baru yang menggoyang lidah.

Sembari melihat para juru masak beratraksi di balik kaca, Anda bisa menikmati Omumee. Menu ini merupakan mi goreng yang dibalut dengan telur dadar, siraman saus Jepang spesial, mayones dan disajikan di atas hot plate.

Rasa gurih mi berpadu dengan lembut omelette sunggung memanjakan lidah. Apalagi cita rasa saus Jepang menambah lengkap rasa Omumee. Penyajian di atas hot plate menambah kenikmatan menyantap hidangan ini.

sunny-side--omumee

 

Sementara itu, pandangan tak bisa lepas dari Creamy Salmon Omurice. Menu ini kaya dengan rasa creamy yang menyelimuti seluruh indera pengecap. Creamy Salmon Omurice berisi butter rice yang dibungkus omelette dan disiram saus krim  dan potongan salmon.

sunny-side--omurice

Tak hanya itu, Omurice tersedia beragam pilihan rasa dan toping. Ada 9 menu Omurice bersaus dan 6 pilihan tanpa saus, diantaranya Nasi Goreng Kampung, Nasi Rendang dan Nasi Goreng Ikan Asin.

Anda bisa memilih toping Omurice sesuai selera. “Mereka bisa memilih saus, condiment (toping). Misalnya mushroom, salmon dan corn. Saus terbaru kami yakni demiglace,” kata Vanessa.

Di tempat ini juga ada menu minuman unik, dibuat dari putih telur dan disajikan didalam gelas kaca bertangkai bentuk otot tangan. Sunny Side Up memiliki pilihan jus putih telur aneka rasa, seperti strawberry, cokelat, alpukat dan cappuccino.

“Sekarang jus putih telur pakai sayuran. Kami tambahkan lemon supaya enggak terasa telur,” katanya.

sunny-side--jus-putih-telur

Anda juga bisa membilas lidah dengan hidangan manis dan menyegarkan, Ramen Mee Jelly. Sajian penutup ini berupa es jeli beragam bentuk, salah satunya menyerupai telur mata sapi.

sunny-side--ramen-mee-jelly

Seluruh menu yang disajikan disini dipatok Rp12.000-Rp65.000. Anda bisa mengunjunginya setiap hari mulai pukul 10.00-22.00 WIB.

Sunny Side Up merupakan restoran yang menggunakan telur ayam sebagai bahan dasar menu makanan. Menu makanan sampai minuman tak lepas dari telur, khususnya telur ayam kampung Arab.

Restoran ini membuka outlet pertama kali di Tangerang pada 2011. Sampai saat ini sudah ada 7 outlet yang tersebar di Summarecon Mall Serpong, Summarecon Mall Bekasi, Mal Kelapa Gading, Kota Kasablanka, Mal Alam Sutera, Bintaro Xchange dan Central Park Mall.

[PinkKorset/Hawkeye]

[PinkKorset/Hawkeye]