Mencari Hewan Magis di Dunia Modern

PinkKorset.com – Bahaya besar mengancam dunia penyihir di New York dan kemungkinan besar akan memicu komunitas mereka terekspos ke dunia manusia.

Pada 1926, Newt Scamander (Eddie Redmayne) tiba di New York. Ia membawa koper penuh berisi hewan-hewan magis. Di jalan, ia bertemu Mary Lou Barebone (Samantha Morton), seorang No-Maj atau istilah Muggle untuk Amerika. Ia memimpin kelompok ekstremis antipenyihir, The Second Salemers.

Saat mendengarkan Mary Lou berbicara mengenai keberadaan penyihir dan keinginannya untuk mengekspos mereka, seekor hewan magis kabur dari dalam tas Newt dan membuat kekacauan. No-Maj bernama Jacob Kowalski (Dan Fogler) terseret dalam kekacauan tersebut.

Mantan auror bernama Tina Goldstein (Katherine Waterston) memergoki keduanya dan melaporkan mereka ke Kongres Sihir Amerika Serikat (MACUSA). Niat baiknya malah dicurigai Direktur Keamanan Sihir MACUSA, Pervical Graves (Colin Farrell). Ia menuntut melihat isi koper Newt.

Ternyata koper Newt tertukar dengan Jacob. Hal ini berakibat pada lepasnya berbagai hewan magis ketika Jacob membuka koper yang ia bawa ke apartemennya. Sementara Mary Lou yang memimpin semacam panti asuhan, mendoktrin anak-anak dengan kisah penyihir jahat.

Newt, dibantu Tina dan adiknya Queenie (Alison Sudol), harus mencari hewan-hewan dunia sihir yang berkeliaran sebelum melukai orang. Pengejaran mereka berujung pada sosok misterius yang membuka kedok dunia sihir dan dikhawatirkan akan menyebabkan perang antara penyihir dan No-Maj.

Film spinoff Harry Potter yang sukses secara komersial di seluruh negara ini membawa kegembiraan bagi para penggemarnya. Rilis ini sekaligus menandai debut sang novelis, J.K Rowling dalam menulis naskah sejak ketujuh bukunya diadaptasi menjadi film.

Naskahnya diangkat dari novel Rowling yang berjudul sama. Selain bertabur bintang ternama, duduk di bangku sutradara adalah David Yates yang berpengalaman menukangi empat film Harry Potter. Karakter di film ini juga sangat hidup meski sepenuhnya mengandalkan teknologi CGI.

Secara keseluruhan, film ini mampu membawa sebuah petualangan penuh fantasi yang menegangkan dari awal hingga akhir dengan sajian humor yang amat langka ditemui. Film ini telah tayang serentak di Indonesia mulai 16 November 2016 di bisokop-bioskop kesayangan Anda.

Fantastic Beasts and Where to Find Them

Sutradara: David Yates

Produser: David Heyman, J.K. Rowling, Steve Kloves, Lionel Wigram

Naskah: J.K. Rowling berdasarkan ‘Fantastic Beasts and Where to Find Them’ oleh J.K. Rowling

Pemeran: Eddie Redmayne, Katherine Waterston, Dan Fogler, Alison Sudol, Ezra Miller, Samantha Morton, Jon Voight, Carmen Ejogo, Colin Farrell

Produksi: Heyday Films

Distribusi: Warner Bros. Pictures

Belum Ada Berita Terkait