Instagram tak Selalu Aman [oshup]

Instagram tak Selalu Aman

PinkKorset.com – Jejaring sosial untuk berbagi foto ini ternyata tak selalu aman. Sebaiknya berhati-hati, terutama jika anak Anda ikut bermain Instagram.

Seorang blogger teknologi Jed Ismael, memperingatkan hal ini. Mulanya, ia hendak mencari tagar (hashtag) yang berarti ‘film’ dalam Bahasa Arab. Ia terkejut saat menemukan lebih dari sejuta film dewasa di Instagram.

“Instagram memblokir tagar Bahasa Inggris tertentu. Namun pengguna bisa menghindari pemblokiran ini dengan menggunakan istilah atau tagar dalam bahasa lainnya,” tulis Ismael dalam blognya.

Salah satu bahasa yang dipilih untuk menghindari sensor dari moderator adalah Bahasa Arab. Selain memiliki aksara sendiri, tak semua orang bisa mengerti atau bahkan membacanya, jika tak mempelajari bahasa tersebut secara khusus.

Tak perlu susah payah, konten-konten tak senonoh ini bisa ditemukan dengan mudah dan dilihat secara bebas tanpa ada verifikasi usia. Saat ini, Instagram masih menyelidiki masalah tersebut.

Instagram sudah memiliki kebijakan no-nudity yang cukup keras. Tak hanya orang biasa, pesohor ‘nakal’ seperti putri Bruce Willis dan Demi Moore sekalipun, Scout Larue (24), akunnya dibekukan Instagram karena mengunggah foto-foto topless.

Situs ini melarang foto, video, serta konten digital yang menunjukkan hubungan intin, alat kelamin, serta close-up bagian belakang yang tak ditutupi. Juga dilarang adalah putting perempuan.

Namun Instagram tak melarang foto perempuan yang menjalani mastektomi atau sedang menyusui. Pose bugil pada foto lukisan atau patung juga masih diizinkan.