Hal-Hal Yang Menyebabkan Penuaan Dini [palscience]

Hal-Hal Yang Menyebabkan Penuaan Dini

PinkKorset.com, Jakarta – Tanpa disadari, beberapa hal kecil ini tak hanya mengganggu kesehatan Anda, tapi juga membuat penuaan dini. Waduh!

Kondisi kulit wajah Anda rupanya turut ditentukan oleh gaya hidup. Tanpa sadar, perilaku Anda justru merugikan kecantikan kulit wajah Anda. Apa saja kebiasaan yang menimbulkan dampak tersebut?

Multitasking

Siapa sangka multitasking bisa menjadi pemicu terjadinya penuaan kulit wajah? Menurut DR. Raymond Casciari, kepala medis Rumah Sakit St. Joseph di Orange, California, multitasking memicu stres. “Orang berpikir multitasking itu baik, tapi Anda sebenarnya tak dapat menyelesaikan apa-apa.”

Beberapa penelitian menyebutkan, stres akan memicu pelepasan radikal bebas, molekul stabil yang merusak sel-sel dan menyebabkan penuaan. Ketimbang multitasking, lebih baik fokus pada pekerjaan satu per satu sehingga mengurangi tingkat stres dan tentunya resiko penuaan dini.

Tidur Kurang dari Lima Jam Per Hari

Kurang tidur bisa menimbulkan kantung mata, wajah pucat, kulit kusam, merasa lesu, tidak memiliki cukup energi, masalah berat badan. Untuk itu, Casciari menyarankan tidur secara optimal setidaknya tujuh jam dalam sehari.

Gemar Nonton Televisi

Dalam sebuah penelitian yang dipublikasikan British Journal of Sports Medicine dan melibatkan sekitar 11 ribu orang Australia berusia 25 tahun ke atas, para peneliti mendapatkan kesimpulan bahwa setiap jam orang menonton televisi, maka semakin berkuranglah harapan hidupnya sebanyak 22 menit.

Mereka yang menonton televisi lima jam setiap hari, maka harapan hidupnya berkurang lima tahun dibanding teman-temannya yang tidak menonton televisi. Menurut Casciari, efek ini terjadi karena duduk yang terlalu lama dan tak mengerjakan aktivitas apapun saat menonton televisi.

“Jika Anda duduk menonton televisi  lebih dari 30 menit, tubuh Anda mulai menyimpan gula ke dalam sel-sel tubuh, itu juga yang membuat Anda memiliki kelebihan berat badan,” ujarnya. Casciari menyarankan Anda bangun setiap 30 menit sekali untuk berjalan-jalan di sekitar.

Terlalu Lama Duduk

Rutinitas yang mengharuskan duduk secara terus menerus dapat menimbulkan masalah kesehatan seperti penyakit jantung, ginjal dan kanker di kemudian hari. Tak hanya menimbulkan sakit punggung, tapi juga masalah kesehatan yang lebih serius.

Berolahraga rutin bisa mencegah timbulnya masalah kesehatan ini. Menurut penelitian yang diterbitkan British Journal of Sports Medicine, peserta yang berlatihan selama 150 menit atau lebih dalam sepekan memiliki harapan hidup 10-13 tahun lebih lama.

Membungkuk

Posisi duduk yang salah saat bekerja di depan komputer selama berjam-jam akan berpengaruh dalam membentuk postur badan yang bungkuk. Ini berbahaya jika masih dilakukan secara terus menerus. “Tulang belakang memiliki bentuk lengkung berbentuk S untuk menstabilkan dan mendukung (tubuh) kita,” ujar Jeremy Smith, ortopedi di Hoag Orthopedic Institute di Irvine, California.

Akibat kebiasaan buruk tesebut, tak heran jika Anda merngalami rasa sakit dan kelelahan di tulang belakang. Solusinya, perhatikan posisi duduk Anda dengan benar, telinga, bahu dan pinggul harus membentuk satu garis lurus ketika Anda duduk.