Menuju Nutrilite Health Run 2015 [PinkKorset.com]

Menuju Nutrilite Health Run 2015

PinkKorset.com, Jakarta – Amway Indonesia melalui brand Nutrilite mengadakan diskusi gaya hidup sehat dalam rangka menjelang acara Nutrilite Health Run 2015.

Nutrilite Health Run 2015 diselenggarakan oleh Amway Indonesia dalam rangka kampanye Power of 5: Raise your Hand Fight Global Malnutrition.

“Nutrilitetak hanya mengajak masyarakat untuk bergaya hidup sehat melalui keseimbangan nutrisi dan olah raga teratur. Tetapi juga mengajak untuk membangun gaya hidup sehat optimal yang penuh makna,” kata Rossy Waworuntu, Head of Corporate Affairs Amway Indonesia saat Diskusi Kesehatan Nutrilite Health Run 2015 di Jakarta, pekan lalu.

Kesenjangan asupan nutrisi menjadi hal yang paling sering ditemui pada masyarakat modern. Saat ini masyarakat harus menyesuaikan kebutuhan nutrisi seusia dengan gaya hidup masing-masing.

Dr. Carmen Jahja, SpOK, spesialis kesehatan dan olah raga yang dijumpai pada kesempatan sama menuturkan, banyak orang tak bisa menjalani gaya hidup sehat akibat faktor kesibukan, ekonomi dan pola makan.

“Solusinya, mengonsumsi suplemen untuk mencukupi kebutuhan asupan vitamin, protein dan mineral yang dibutuhkan tubuh. Selain itu, membiasakan diri olah raga teratur agar zat-zat gizi terserap sempurna,” katanya.

Menurut dr. Carmen, penyakit modern semakin meningkat karena beberapa hal. Selain faktor pola hidup dan pola makan serta stress, kurang gerak pun menyumbang risiko timbulnya penyakit.

Lari menjadi salah satu olah raga pilihan bagi masyarakat untuk menjaga kesehatan. Namun demikian olah raga sederhana ini memerlukan persiapan khusus. “Sebelum lari, tubuh harus fit. Cek kesehatan, atur pola konsumsi dan latihan,” kata dr. Carmen.

Bahkan bagi atlet lari jarak pendek, menengah dan jauh (maraton) memiliki pola konsumsi dan latihan yang berbeda.

“Butuh 6-9 bulan latihan awal untuk menjadi pelari maraton. Pertama mengurangi jumlah lemak tubuh, kemudian 3-6 bulan berikutnya asupan protein dikurangi lalu membuat asupan kecukupan karbohidrat (carbo load), uari dr. Carmen menjelaskan.

Acara diskusi ini juga dihadiri oleh Melanie Putria (Puteri Indonesia 2002), Ibnu Jamil (presenter), Fajar Alexa, Reza Puspo (pendiri Indo Runners) dan Rian Krisna (pelari).

Hutrilite Health Run 2015 merupakan ajang lari kedua yang diselenggarakan Amway Indonesia. Perlombaan lari ini akan berlangsung pada Minggu, 10 Mei 2015 di Mal Summarecon Bekasi.

Event ini akan dibagi menjadi dua kategori, Kompetisi Health Run 5K & 8 Miles dan Fun Run 3K. Total hadiah yang disediakan untuk Nutrilite Health Run 2015 mencapai Rp 80 juta. Untuk pendaftaran dan info lebih lanjut bisa mengakses www.nutrilite.co.id.

Selain di Indonesia, Nutrilite Health Run juga diadakan di enam negara Asia Tenggara, Australia dan Selandia Baru.