Pameran Koper Premium Rimowa [PinkKorset/Hawkeye]

Pameran Koper Premium Rimowa

PinkKorset.com, Jakarta – Bank BRI dan Rimowa menggelar pameran koper asal Jerman di Mall Pacific Place selama sepekan.

Musim liburan tinggal menghitung hari, saatnya mempersiapkan koper tangguh untuk memuat barang-barang.

Beragam koleksi koper premium berdesain ekslusif dijejerkan di Mall Pacific Place, Ground Floor Atrium, Jakarta dimulai 29 Juni – 5 Juli 2015.

Pameran koper bertajuk Handmade Meets High Tech diselenggarakan oleh Bank BRI bersama produsen koper asal Jerman, Rimowa.

Selama pameran berlangsung, berbagai desain klasik Rimowa ditampilkan, salah satunya adalah 9 koper ikonik seri Topas yang memadukan unsur budaya Indonesia. Khusus koleksi koper tersebut dijual secara lelang.

Selain memamerkan koper-koper ikonik seri Topas, beragam model koper Rimowa juga ditampilkan.

“Ada koleksi koper Titanium, Topas dan Bosa Nova,” kata Ruby, Group COO Metroxgroup di Jakarta.

Selain koleksi koper lelang, Rimowa dibanderol mulai Rp8 juta – Rp20 jutaan.

Acara ini didukung pula para selebritas Tanah Air sekaligus pelancong bisnis berkala seperti diantaranya Dian Sastrowardoyo, Maulana Indraguna Sutowo, Juliana Jade Kumala, Sigi Wimala dan Medina Latief Harjani.

Rimowa merupakan merek koper premium buatan Jerman yang menyasar kalangan traveller kelas atas.

Asal usul Rimowa bermula saat pendiri perusahaan manufaktur koper, Paul Morszeck memproduksi bagasi berbahan dasar kayu pada 1898. Pabrik koper ini pernah terbakar dan menghanguskan kayu serta menyisakan aluminium.

Richard Morszeck Warenzeichen, anak dari Paul mulai memproduksi bagasi aluminium pada 1937 dan mulai muncul merek Rimowa. Kemudian Rimowa meluncurkan koper aluminum pertama.

Anak dari Richard sekaligus Owner dan CEO Rimowa, Dieter Morszeck mengembangkan koper logam tahan air dan cuaca yang banyak dimanfaatkan oleh kru film, jurnalis dan fotografer.

Pada tahun-tahun berikutnya, ia mengembangkan koper dengan material polycarbonate dan titanium yang lebih kuat dibandingkan aluminium. Kini, Rimowa hadir di Indonesia sejak 3 tahun lalu dibawah Metroxgroup.