Ini Penyebab Tingginya Kadar Kolesterol

PinkKorset.com, Jakarta – Kolesterol tinggi merupakan faktor risiko berbagai penyakit, seperti jantung dan stroke. Cegah dampaknya dengan pengenalan sedini mungkin.

Riset dari pusat kendali dan pencegahan penyakit di Amerika Serikat (CDC) mengungkapkan, orang dengan kadar kolesterol tinggi berisiko menderita penyakit jantung dua kali lipat lebih banyak dibanding orang dengan kadar kolesterol normal.

Sayangnya, rata-rata masyarakat Indonesia dengan kadar kolesterol total di atas nilai normal, mencapai 35%. Ini berarti, satu dari tiga orang memiliki kolesterol total di atas kategori normal.

Sementara prevalensi Low-density lipoprotein (LDL) atau kolesterol jahat di atas nilai optimal mencapai 76,2%, dengan kategori LDL tinggi atau sangat tinggi sebesar 15,9%.

Menurut Dokter Spesialis Jantung dan Pembuluh Darah, dr. Vito A. Damay, Sp. Jp, M.Kes FIHA, FICA, salah satu penyebab kolesterol tinggi adalah konsumsi makan yang kurang sehat secara berlebih.

“Sebanyak 53% orang Indonesia konsumsi minuman dan makanan manis serta 40% konsumsi makanan berkolesterol seperti gorengan,” ungkapnya di Jakarta, baru-baru ini.

Selain faktor makanan, penyebab kolesterol tinggi juga dipengaruhi oleh genetik. Genetik mempengaruhi kinerja tubuh seseorang terhadap lamanya LDL bersikulasi dalam darah serta produksi LDL di liver.

Normalnya, LDL dalam darah bersirkulasi dan dibawa ke liver untuk dipecah. Namun pada orang tertentu, LDL tetap berada disana dalam waktu lama.

Selain itu, liver terus menerus memproduksi trigliserida atau lemak darah yang memberikan energi. Hal tersebut dapat terjadi pada penderita obesitas, ketika liver terus menghasilkan trigliserida melebihi batas normal.

Namun perlu dicatat, orang kurus juga tidak berarti aman dan berpeluang sama memiliki kolesterol tinggi.