Putri Presiden Obama Magang

PinkKorset.com – Statusnya sebagai putri presiden negara terkuat tak membuat Sasha Obama manja. Putri Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama ini magang kerja saat musim panas.

Banyak yang memuji gadis berusia 15 tahun ini karena rela meninggalkan kenyamanan hidup di Gedung Putih untuk menyajikan makanan di restoran seafood Nancy’s di Massachusetts.

Ia pun harus mengenakan seragam layaknya pelayan di tempat itu. Yakni t-shirt dan topi berlogo restoran tersebut. Selain menjadi kasir, gadis yang menggunakan nama panjangnya, Natasha ini juga membersihkan meja makan.

“Dia bekerja di tempat itu. Saya heran mengapa banyak yang membantunya. Lalu kami tahu siapa dia,” ujar salah seorang koleganya di tempat itu, menolak disebut namanya.

[abc]

[abc]

Anda menyangka Sasha akan diawasi ketat? Tidak. Pelanggan yang diwawancarai TMZ mengatakan tak melihat detil keamanan yang menganggu di sekitar putri orang nomor satu dunia itu. Semuanya tampak normal.

“Tak ada yang digeledah. Semua tampak normal,” tutur seorang pelanggan yang sedang berada di Nancy’s ketika Sasha bekerja. Tempat tersebut dikenal cukup ramai saat jam makan siang.

sasha-obama-01

[abc]

Hukum pekerja di bawah umur untuk Massachusetts tidak memperbolehkan Sasha melakukan tugas-tugas tertentu. Seperti mengoperasikan alat masak bertekanan tinggi, broilers, pemotong, mixer, hingga memindahkan minyak super panas.

Ia juga tak boleh memanggang apapun, bekerja di dalam pendingin atau pendingin daging atau membersihkan jendela di atas tiga meter dari permukaan tanah, serta beberapa tugas berisiko lainnya.

Gedung Putih sama sekali tidak mengumumkan hal ini. Namun Ibu Negara AS Michelle Obama sudah sering berkata ia ingin kedua putrinya hidup senormal mungkin dan tidak terus menikmati fasilitas VIP.

[abc]

[abc]

Restoran Nancy’s terletak di sebuah pulau yang masuk Negara Bagian Massachusetts, Martha’s Vineyard. Tempat itu merupakan lokasi favorit keluarga Obama dan kepresidenan AS saat mereka berlibur musim panas.

Kakak Sasha, Malia Obama, pernah magang dua kali di sebuah set film. Program magang bukan bagian dari sistem pendidikan AS. Namun orangtua kerap meminta anak-anak mereka melakukannya agar terbiasa bekerja.