Tanda-Tanda Tubuh Ini Indikasikan Anda Stres [extra]

Tanda-Tanda Tubuh Ini Indikasikan Anda Stres

PinkKorset.com, Jakarta – Tanpa disadari ketika Anda mengalami stres, tubuh ‘berbicara’ dengan memberikan beberapa gejala seperti berikut ini.

Zaman modern ini hampir setiap orang merasakan pusing setiap Senin. Hal ini mendorong hormon pemicu stres saat Anda dituntut tanggung jawab pekerjaan pada hari tersebut. Ini hanya salah satu fenomena masyarakat perkotaan yang mudah terlihat. Ada banyak hal tanpa disadari telah menimbulkan stres. Sebelum Anda tersadar, tubuh terlebih dahulu memberikan tanda-tandanya.

Anda merasakan pusing saat akhir pekan. Pusing muncul ketika Anda mengalami penurunan stres mendadak. Kondisi ini juga terkait dengan perubahan waktu tidur dan pola makan saat akhir pekan.

Tanda stres juga muncul pada mulut yang terasa pegal. Gejala ini dipengaruhi kondisi rahang sakit yang ditandai bunyi ‘krek’ akibat gigi geraham beradu saat Anda tidur. Masalah gigi dan mulut lainnya yakni gusi berdarah. Gejala tersebut muncul ketika tubuh memproduksi hormon stres (kortisol) berlebih yang menekan sistem kekebalan tubuh dan menyebabkan gusi mudah infeksi. Bila gejala ini muncul sebaiknya konsultasikan dengan dokter gigi Anda.

Muncul kram yang menyakitkan adalah ‘bahasa’ tubuh menyampaikan Anda sedang stres. Umumnya dialami perempuan yang diperburuk saat menstruasi. Gejala ini dapat berkurang bila Anda mengurangi aktivitas sistem saraf simpatik, misalnya bernapas panjang dan dalam serta menghembuskan perlahan.

Tanda stres juga terdapat pada kulit. Stres meningkatkan peradangan kulit dengan munculnya jerawat dan gatal. Mengusap losion mengandung salicylate acid, benzoyl peroxide dan pelembab dapat menjadi pertolongan pertama.

Selain itu, tanpa disadari Anda ngidam makanan manis tanpa alasan. Anda juga mengalami gejala alergi lebih parah. Kecemasan berlebih merangsang hormon stres memacu produksi antibodi (IgE). Tak hanya itu, stres memicu keluhan nyeri perut disertai sakit kepala, punggung dan insomnia. Bahkan, gejala stres juga ditandai dengan mimpi aneh.