Semarak Modest Fashion di Jakarta Ramadan [Jakarta Ramadan]

Semarak Modest Fashion di Jakarta Ramadan

Sederet desainer dan merek modest fashion dalam dan luar negeri meramaikan Jakarta Ramadan selama sepekan.

Jakarta Ramadan hadir pertama kali di Indonesia pada Ramadan 1440 H. Ajang modest fashion yang digelar #Markamarie bersama Plaza Indonesia ini berlangsung mulai 7-14 Mei 2019 di Plaza Indonesia, Jakarta. Mengusung Ramadan on The Island: Urban Modest Lifestyle, Jakarta Ramadan mempersembahkan 14 fashion presentation, 20 booth, rangkaian talk show dan workshop bersama influencer, selebritis serta komunitas.

Sederet desainer dan merek modest fashion nasional dan internasional hadir di gelaran ini. Para desainer Tanah Air antara lain Vivi Zubedi, Medina Zein, Fatih Indonesia, Devi Janeeta, Rhani dan #Markamarie. Sementara desainer dan merek internasional meliputi Huw Roman dari Tokyo, Madame Pashmina dari Turki, hijab pinless Bokitta dari Lebanon, CHOIYS dan Y5Star asal Korea Selatan.

Founder #Markamarie sekaligus Modest Fashion Weeks Global, Franka Soeria menyampaikan, menyambut Ramadan 1440H, Jakarta Ramadan menjadi oase gaya hidup modest yang memberikan ragam informasi fashion, bisnis, seni, kecantikan hingga teknologi.

“Tema Ramadan on The Island menandai Ramadan adalah waktu tepat untuk merenung, merefleksikan diri. Kegiatan renungan ini kerapkali dilakukan ketika menikmati suasana pantai di pulau,” ucapnya di Jakarta Ramadan, Rabu (8/5/2019).

Selama sepekan ajang modest fashion ini juga akan menampilkan eksibisi busana Ramadan serta 10 fashion workshop dengan topik seputar fashion, beauty, art, bisnis dan startup. Ada pula sesi tausiyah bersama Quraish Shihab. Seluruh kegiatan ini berlangsung di The Warehouse Level 5, Lamoda Jakarta dan The Atrium Level 4.