Pekerja Freeport Berencana Mogok 1 Bulan [dw]

Pekerja Freeport Berencana Mogok 1 Bulan

PinkKorset.com – Mulai pekan depan, pekerja PT Freeport Indonesia di Grasberg, Papua, berencana melancarkan mogok kerja selama sebulan.

Perusahaan asing tersebut dinilai tak memenuhi tuntutan Serikat Pekerja untuk mengubah manajemen, menyusul kecelakaan kerja fatal beberapa waktu lalu.

Seperti diketahui, pada awal bulan ini, ratusan pekerja menutup akses ke area pertambangan selama dua hari, setelah terjadi kecelakaan yang menewaskan empat pekerja pada 27 September.

Penghentian produksi di tambang tembaga terbesar dunia itu diyakini mempengaruhi pasokan global yang tahun ini sudah turun 10%.

Serikat Pekerja Freeport mengatakan, pihaknya sudah sepakat melakukan pemogokan dari 6 November hingga 6 Desember karena perusahaan tak bersedia mengganti manajemen.

“Tujuan pemogokan tentu untuk menghentikan produksi sehingga ada tekanan bagi Freeport Indonesia untuk menjawab tuntutan kami,” kata petinggi Serikat Pekerja, Albar Sabang, yang mengkoordinasi 9.100 pekerja, dikutip dari Reuters, Senin (27/10/2014).

Sementara Freeport yang mempekerjakan sekitar 24 ribu pekerja, menolak mengomentari hal ini.