Kulit Kendor? Atasi Dengan Skin Rejuvenation [acculaser]

Kulit Kendor? Atasi Dengan Skin Rejuvenation

PinkKorset.com, Jakarta – Elastisitas kulit biasanya menurun seiring bertambahnya usia. Skin Rejuvenation pun bisa menjadi solusi.

Spesialis kulit Bamed Skin Care dr. Heri Nugraha Spkk mengatakan, ada tiga faktor yang menyebabkan menurunnya kesehatan dan elasitisitas kulit seseorang, yakni usia, lingkungan dan otot.

“Kerusakan kulit dapat disebabkan oleh faktor intrinsik dan eksentrisik. Faktor intrinsik adalah faktor penuaan sedangkan faktor ekstrinsik paling banyak melibatkan sinar matahari,”ujarnya di acara High Tea with Bamed Rejuvenate your knowledge, increasing quality of life, di Jakarta, Sabtu (25/4/2015).

Menurunnya elastisitas kulit ini pun bisa diatasi dengan tindakan skin rejuvenation, yaitu prosedur untuk mencegah, menghambat atau memperbaiki kulit yang sudah mulai berubah akibat bertambahnya usia dan mengembalikan ke keadaan kulit seperti usia muda.

Skin Rejuvenation ini pun dapat dicapai melalui berbagai modalitas, yakni termal (panas) dengan menggunakan perangkat radio frekuensi (RF) untuk menginduksi efek termal pada kulit.

Lalu peremajaan kimiawi dengan menggunakan krim perawatan wajah maupun dengan chemical peeling, peremajaan mekanik dengan menggunakan microdermabrasi atau microneedling untuk mendestruksi lapisan luar kulit untuk memicu pertumbuhan kulit kembali.

Kemudian peremajaan dengan suntikan berupa botox atau filler, peremajaan secara bedah dengan facelift atau mini facelift, serta peremajaan dengan penggunaan sinar/cahaya berupa laser atau intense pulse light (IPL).

Namun, sebelum melakukan skin rejuvenation, setiap pasien disarankan untuk mengumpulkan informasi dan mendiskusikan dengan dokter spesialis kulit. “Pemilihan modalitas itu sangat diperlukan dan harus disesuaikan dengan jenis kulit, usia, bahkan aktivitas harian pasien, ” ungkapnya.

Tidak hanya berupa modalitas yang menggunakan alat, pemilihan krim perawatan wajah harian pun sangat berpengaruh pada hasil yang bisa didapatkan oleh pasien.

Selain itu, tidak ada syarat khusus dalam menjalani program skin rejuvenation. ”Semua usia dewasa di atas 18 tahun sudah dapat memulai program ini dan harus disesuai dengan kulit masing-masing setiap individu, ” ujarnya.